kievskiy.org

Cak Imin: Demokrasi Tak Bisa Menjatuhkan, tapi Saling Beradu Gagasan

Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto (ketiga kiri) bergandengan tangan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (ketiga kanan) dan jajaran petinggi kedua partai politik usai melakukan pertemuan di Kantor DPP PKB, Jakarta, Rabu, 24 April 2024.
Presiden terpilih periode 2024-2029 Prabowo Subianto (ketiga kiri) bergandengan tangan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (ketiga kanan) dan jajaran petinggi kedua partai politik usai melakukan pertemuan di Kantor DPP PKB, Jakarta, Rabu, 24 April 2024. /Antara/Aditya Pradana Putra

PIKIRAN RAKYAT - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuka pintu koalisi untuk Pilkada 2024, baik provinsi atau kabupaten/kota. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar bilang, saban parpol yang berkoalisi dengan partainya punya sikap menempatkan demokrasi di atas kepentingan internal, termasuk soal penentuan pasangan bakal calon kepala daerah yang didukung.

"Saya tekankan, koalisi dari partai manapun yang bersama PKB wujudkan demokrasi yang sehat," kata dia, dalam Pembekalan Bacakada di Surabaya, Sabtu, 4 Mei 2024.

Saat ini, PKB tengah melaksanakan tahap pembukaan pendaftaran untuk Pilkada 2024 yang terbuka bagi semua kalangan. Pendaftar bukan cuma datang dari internal, melainkan nonkader PKB.

Cak Imin—sapaan akrab Muhaimin Iskandar—bilang, pihaknya menyambut baik bila nantinya Khofifah Indar Parawansa mendaftarkan diri mengikuti seleksi internal di PKB untuk maju di Pilkada Jawa Timur. Namun, menurut Cak Imin, saat ini belum ada komunikasi dengan Khofifah.

Pendaftar harus ikut tahapan ketat

Ketum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Ketum PKB, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.

Saban nama yang mendaftar, kata Cak Imin, mesti mengikuti serangkaian tahapan ketat sesuai dengan regulasi internal. Sebab, PKB menginginkan sosok yang diusung memiliki kompetensi.

"Kami menginginkan kepala daerah yang bertarung mengedepankan persaingan yang sehat. Karena demokrasi itu tidak bisa menjatuhkan, tetapi saling beradu gagasan," ujarnya, seperti dilaporkan Antara.

Pembekalan Bacakada di Surabaya itu dihadiri kader dan pengurus PKB dari berbagai kota, baik pusat maupun daerah. Tokoh partai yang hadir, yakni Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, Ketua PKB Jawa Timur Abdul Halim Iskandar, Bupati Lumajang 2018—2023 Thoriqul Haq, hingga Ketua PKB Surabaya Musyafak Rouf. Selain itu, hadir pula beberapa bakal calon kepala daerah, seperti Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana.

Jadwal tahapan Pilkada 2024

Seorang warga telah mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 18 di Dusun Citeureup, RW 10 Desa Cilayung, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang dalam Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024.
Seorang warga telah mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 18 di Dusun Citeureup, RW 10 Desa Cilayung, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang dalam Pemilu 2024 pada 14 Februari 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat