kievskiy.org

Apakah 10 Mei 2024 Libur? Begini Kata Pemerintah

Ilustrasi kalender Mei 2024.
Ilustrasi kalender Mei 2024. /Freepik

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Indonesia menetapkan 9 Mei 2024 sebagai hari libur nasional untuk memperingati Kenaikan Isa Almasih.

Lantas, apakah 10 Mei 2024 juga ikut dijadikan sebagai hari libur? Berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), 10 Mei 2024 juga libur. 

Namun, 10 Mei 2024 bukan merupakan hari libur nasional, melainkan cuti bersama Kenaikan Isa Almasih.

Dengan begitu, ada libur panjang atau long weekend yang bisa dinikmati. Sebab, 9 Mei 2024 jatuh pada Kamis, sedangkan 10 Mei 2024 jatuh pada Jumat. 

Selain itu, ada pula long weekend pada minggu keempat Mei 2024, yakni mulai 23-26 Mei 2024. Berikut rinciannya;

Long Weekend Libur Kenaikan Isa Almasih

  • Kamis, 9 Mei 2024: Kenaikan Isa Al Masih.
  • Jumat, 10 Mei 2024: Cuti bersama Kenaikan Isa Al Masih.
  • Sabtu, 11 Mei 2024: Libur akhir pekan.
  • Minggu, 12 Mei 2024: Libur akhir pekan. 

Long Weekend Libur Hari Waisak 

  • Kamis, 23 Mei 2024: Hari Raya Waisak 2568
  • Jumat, 24 Mei 2024: Cuti bersama Hari Raya Waisak 2568
  • Sabtu, 25 Mei 2024: Libur akhir pekan.
  • Minggu, 26 Mei 2024: Libur akhir pekan.

Daftar Libur Nasional Setelah Mei 2024

  • 1 Juni 2024: Hari Lahir Pancasila.
  • 17 Juni 2024: Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.
  • 7 Juli 2024: Tahun Baru Islam 1446 Hijriah.
  • 17 Agustus 2024: Hari Kemerdekaan RI.
  • 16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW.
  • 25 Desember 2024: Hari Raya Natal.

Daftar Cuti Bersama Setelah Mei 2024

  • 18 Juni 2024: Cuti Bersama Idul Adha 1445 Hijriah.
  • 26 Desember 2024: Cuti Bersama Hari Raya Natal.

Itu lah sejumlah informasi mengenai libur nasional dan cuti bersama 2024.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat