kievskiy.org

Ganjar Tegaskan Sikap PDIP Diputuskan Saat Penutupan Rakernas V

Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo.
Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Politikus PDI perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo tak ingin menduga-duga jika penyampaian pidato politik Ketumnya, Megawati Soekarnoputri menunjukkan sikap di luar pemerintahan.

Ia mengatakan bahwa keputusan tersebut akan dirumuskan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke V yang digelar pada 24, 25 hingga 26 Mei 2024.

"Rasanya kalau soal sikapnya akan dirumuskan di Rakernas ini. Karena agendanya kan tiga itu ya. Jadi ada sikap, ada program rakyat, dan tentu saja yg terkahir nanti terkait dengan Pilkada," kata Ganjar kepada wartawan usai menghadiri pembukaan Rakernas V PDIP, di Ancol, Jakarta Utara pada Jumat 24 Mei 2024.

Meski demikian, mantan Calon Presiden (Capres) 2024 itu meyakini jika penyampaian pidato politik Megawati sejalan dengan suasana kebatinan para kader.

"Ibu (Megawati) juga bercerita; satu, kita dengerin suara yang ramai banget, tapi juga kita dengarkan suara yang sayup-sayup. Itu artinya betul-betul ibu mencoba mengakomodasi akan kemana partai ini," tuturnya.

Menurut Ganjar masih terlalu dini untuk memutuskan sikap politik PDIP. Terlebih, masa pelantikan Capres-Cawapres terpilih 2024 baru diselenggarakan pada Oktober 2024.

Singgung Pilkada

Ganjar menambahkan, yang perlu dimatangkan saat ini agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak.

"Agenda ini (Pilkada) berhubungan dengan rakyat secara langsung, itu juga penting. Karena ini juga akan bisa menjadi bahan kampanye nanti kawan-kawan yg mau Masuk ke kontestasi di Pilkada," ujarnya.

"Kan penting ini menghadapai situasi global yqng berubah, bagaimana posisi nasional sehingga apa yang bisa ditawarkan. Kalau gak nanti cuman janji balon aja. Kalau ditusuk meletus," katanya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat