kievskiy.org

Gregoria Mariska Tunjung Belum Berhasil Bawa Emas dari Australia Open 2022, Pelatih Ungkap Kondisi Fisiknya

Gregoria Mariska Tunjung.
Gregoria Mariska Tunjung. /Twitter/@INABadminton

PIKIRAN RAKYAT – Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung belum berhasil menyabet gelar Australia Open 2022.

Pada laga final Australia Open yang digelar pada Minggu, 20 November 2022 hari ini, Gregoria terpaksa harus puas sebagai runner up dari lawannya.

Partai puncak tunggal putri ini mempertemukan Gregoria Mariska Tunjung dengan wakil Korea Selatan An Se Young yang merupakan pemain unggulan.

Baca Juga: Ginting dan Jojo Termasuk, 6 Wakil Indonesia Mundur dari Australia Open 2022, PBSI Beri Penjelasan

An Se Young menuntaskan perlawanan Gregoria dengan dua game langsung dengan skor 17-21 dan 9-21. Turnamen yang berlangsung di Quay Center, Sydney Olympic Park itu pun berakhir dalam waktu 36 menit.

Gregoria sudah menunjukkan permainan yang apik sejak babak pertama, namun ia gagal mempertahankan pola permainan sehingga harus merelakan angka di babak pertama.

Sayangnya, memasuki babak kedua pun stamina Gregoria nampaknya sudah habis terkuras. Sebelumnya pada babak semifinal, Gregoria harus bermain tiga game saat melawan Han Yue.

Baca Juga: Novak Djokovic Semakin Dekati Rekor Rafael Nadal dan Roger Federer Usai Juarai Australia Open

Kondisi ini pun disinyalir menjadi penyebab kurang maksimalnya hasil yang diraih Gregoria pada turnamen Australia Open 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat