kievskiy.org

Glory 580 Disebut Bermasalah, DFSK Digugat Tujuh Orang Konsumennya

DFSK Glory 580
DFSK Glory 580 /Dok DFSK Dok DFSK

PIKIRAN RAKYAT - PT Sokonindo Automobile (DFSK) saat ini sedang mengalami kasus gugatant hukum yang diajukan kepada mereka.

Pada Jumat, 4 Desember 2020 kemarin, 7 orang konsumen dari DFSK melayangkan gugatan hukum terkait produk sport ultility vehicle (SUV) DFSK Glory 580 tipe Turbo CVT tahun pembuatan 2018.

Ke 7 orang tersebut menyebutkan bahwa SUV DFSK Glory 580 mengalami masalah saat berada di jalan tanjakan atau ketika berada di kondisi kemacetan menanjak (stop&go).

Baca Juga: Hasil Penjualan Low SUV Oktober 2020, Toyota Rush Teratas, DFSK Glory 560 Hanya Laku 15 Unit!

Dikatakan oleh konsumen mobil tidak mau melaju meskipun gasnya sudah dibejek dengan keras.

Menyikapi hal tersebut, David Tobing selaku kuasa hukum konsumen telah mendaftarkan hal tersebut secara online di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dengan Nomor register: PN JKT.SEL-122020BS2 pada 3 Desember 2020.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, David yang juga Ketua Komunitas Konsumen Indonesia (KKI) mengatakan bahwa masalah tersebut sebenarnya tidak perlu berlarut-larut hingga ke meja hijau.

Baca Juga: Nissan Luncurkan Mobil Baru, Dijual Rp 90 Jutaan!

Namun sayangnya, pihak DFSK lambat dalam menangani masalah Glory 580 tersebut sehingga membuat konsumen menjadi cemas saat menggunakan kendaraan itu.

"Jika masalah itu cepat ditangani oleh DFSK, tentunya tidak harus sampai ke meja hijau.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat