kievskiy.org

Gelontorkan Investasi Rp5,2 Triliun, Honda Bakal Relokasi Pabrik dari India ke Indonesia

Pabrik Honda di Greater Noida yang produksi Honda City
Pabrik Honda di Greater Noida yang produksi Honda City /Drive Spark Drive Spark

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan bahwa Honda Motor Company Ltd akan melakukan investasi di tanah air.

Dalam kunjungannya ke Jepang, Menperin menyebutkan pabrikan asal Jepang tersebut menyiapkan dana sejumlah Rp 5,2 triliun untuk pengembangan mobil-mobil baru.

Pemberian dana akan dilakukan secara bertahap hingga tahun 2024 nanti.

Tetapi tak hanya itu, Agus Gumiwang Kartasasmita juga menjelaskan bahwa Honda akan melakukan relokasi pabrik mobil mereka.

Baca Juga: Hasil Tes Pramusim MotoGP 2021: Yamaha Ganas, Apa Kabar Valentino Rossi?

Baca Juga: Polisi Jaring Belasan Motor Berknalpot Bising di Ruas Jalan Sudirman-Thamrin Jakarta

Dari India, fasilitas produksi Honda tersebut akan dipindahkan ke Indonesia.

Namun, Menperin menjelaskan bahwa rencana Honda tersebut masih belum jelas motif dan tujuannya apa.

"Ada (rencana relokasi pabrik), nanti fasilitas produksi di India akan dipindahkan ke Indonesia.

"Honda juga berkomitemn membangun model mobil dengan basis elektrik nantinya," tutur Agus kembali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat