kievskiy.org

Toyota Klaim Relaksasi PPnBM Bikin Penjualan Avanza Melonjak 130 Persen

Ilustrasi Toyota Avanza
Ilustrasi Toyota Avanza /Dok TAM Dok TAM

PIKIRAN RAKYAT - Relaksasi di sektor otomotif berupa penghapusan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) untuk mobil bermesin 1.500 cc pada awal Maret 2021 membuat penjualan mobil kembali bergairah.

Hal ini dibuktikan dengan capaian yang ditorehkan Toyota.

Brand otomotif asal Jepang itu mengklaim salah satu produk mereka yang menikmati relaksasi PPnBM, Avanza penjualannya melonjak hingga 130 persen.

Hal ini seperti dikatakan Direktur PT Toyota Astra Motor, Henry Tanoto.

Baca Juga: Pemerintah Targetkan Program Vaksinasi Gotong Royong Sasar 10,1 Juta Orang

Baca Juga: Dikritik Nathalie Holscher Soal Roasting, Kiky Saputri Sudah Komunikasi dengan Sule

“Jumlah pemesanan (SPK) Avanza naik 130 persen dibandingkan Februari Maret 2020. Kemudian, Vios alami kenaikan 500 persen dibandingkan periode sama tahun lalu,” kata Henry seperti dalam rilis Kemenperin, Kamis, 25 Maret 2021.

Henry mengatakan, relaksaasi PPnBM dapat membantu menggairahkan industri otomotif termasuk komponen dan lainnya.

Sementara dengan rencana perluasan relaksasi yang berlaku awal April 2021 dan menyasar mobil bermesin hingga 2.500 cc, diharapkan Henry dapat semakin meningkatkan penjualan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat