kievskiy.org

Perpisahan Rossi di Misano Heboh, Tribun Bergetar saat Helm Harga Puluhan Juta Dilempar

Valentino Rossi memberikan helm spesialnya kepada pengggemar di salah satu tribun penonton sebagai kado perpisahannya.
Valentino Rossi memberikan helm spesialnya kepada pengggemar di salah satu tribun penonton sebagai kado perpisahannya. /Instagram.com/ @motogp Instagram @motogp

PIKIRAN RAKYAT - Ajang MotoGP Emilia Romagna 2021 menjadi momen yang penting bagi seorang Valentino Rossi pada penghujung karirnya di musim ini.

Pasalnya, balapan tersebut menjadi kesempatan terakhirnya untuk berlaga di depan para pendukungnya sebelum akhirnya pensiun pada akhir tahun MotoGP 2021.

Karena hal tersebut, Rossi pun tak menyia-nyiakan kesempatan untuk memberikan tontonan spektakuler di depan para 'Rossifumi'.

Meskipun tampil kurang baik pada balapan tahun ini, untungnya Rossi berhasil menghibur para penggemarnya pada ajang balapan tersebut.

Baca Juga: Dulu Viral Pengin Beli Truk, Dewangga Sang Atlet Autis Kini Berpose di Depan Lamborghini

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Speedweek pada Senin, 25 Oktober 2021, Valentino Rossi berhasil tampil cukup baik pada ajang MotoGP Emilia Romagna 2021 Minggu, 25 Oktober 2021.

Valentino Rossi melempar helm balap spesialnya pada para penonton di Sirkuit Misano pada Minggu, 24 Oktober 2021
Valentino Rossi melempar helm balap spesialnya pada para penonton di Sirkuit Misano pada Minggu, 24 Oktober 2021 Instagram.com/@motogp

Pada ajang tersebut, Valentino Rossi berhasil finish di posisi ke-10 bersama adiknya Luca Marini yang berhasil finish di posisi ke-9.

Hasil ini cukup bagus bagi seorang Valentino Rossi yang performanya memburuk pada MotoGP musim 2021.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat