kievskiy.org

Ciptakan Mobil Listrik Murah, Toyota Gandeng Brand Mobil Asal China

Toyota Mirai yang pecahkan rekor jarak terjauh yang mampu ditempuh oleh sebuah mobil listrik di Prancis pada awal Juni 2021
Toyota Mirai yang pecahkan rekor jarak terjauh yang mampu ditempuh oleh sebuah mobil listrik di Prancis pada awal Juni 2021 /PT Toyota Astra Motor PT Toyota Astra Motor

PIKIRAN RAKYAT - Toyota dikabarkan siap menghadirkan mobil listrik terbaru. Rumor ini muncul karena adanya program kerja sama yang dilakukan Toyota bersama merk otomotif asal China yaitu BYD.

Rencananya, Toyota dan BYD akan mengembangkan sedan dengan tenaga yang sepenuhnya menggunakan listrik.

Tak hanya itu saja, diperkirakan juga sedan listrik dari Toyota ini akan memiliki harga yang murah.

Baca Juga: Jangan Terlewat, Simak Daerah yang Beri Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor hingga Akhir 2021

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Reuters pada Senin, 6 Desember 2021, sedan listrik dari Toyota ini diperkirakan akan dijual hanya untuk pasar China saja.

Mobil listrik tersebut akan memiliki kabin yang luas, dengan gaya sedan yang populer dan khas di negeri Tirai Bambu.

Untuk ukurannya, mobil sedan terbaru ini diperkirakan akan memiliki dimensi sedikit lebih besar dibandingkan Corolla konvensional.

Mobil sedan Toyota dan BYD ini akan menggunakan teknologi baterai listrik LFP Blade lithium-ion-phosphate yang dibuat oleh BYD.

Baca Juga: Sudah Dipecat Tidak Hormat, Bripda Randy Resmi jadi Tahanan Polda Jatim hingga 20 Hari ke Depan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat