kievskiy.org

Ajang Geneva Motor Show 2020 Batal, VW Bikin Pameran Virtual

VW membuat sebuah pameran otomotif online untuk bisa tetap memamerkan mobil terbaru mereka sebagai imbas dibatalkannya Geneva Motor Show
VW membuat sebuah pameran otomotif online untuk bisa tetap memamerkan mobil terbaru mereka sebagai imbas dibatalkannya Geneva Motor Show /Tangkap Layar Situs VW Jerman Tangkap Layar Situs VW Jerman

PIKIRAN RAKYAT - Sebagai imbas pandemi COVID-19, ada beberapa ajang otomotif berkelas di dunia yang dibatalkan.

Salah satunya gelaran Geneva Motor Show 2020 yang diselenggarakan di Kota Jenewa, Swiss.

Pameran ini awalnya direncakanan digelar pada 5-15 Maret 2020.

Ini pun tidak menghentikan langkah pabrikan asal Jerman, VW untuk tetap memamerkan mobil mereka.

Baca Juga: Penjualan LCGC Tembus 33 Ribu Unit, Mana Lebih Laris Brio Atau Agya?

VW membuat sebuah ajang pameran otomotif virtual yang bisa disaksikan oleh para penggemar otomotif.

Dalam pameran virtual mereka, VW membuat ada 9 bagian yang ditampilkan.

Ada bagian khusus mobil ID. Family, Golf 8 Family, Volkswagen R, SUV, Hybrid, Komersial dan berbagai jenis kendaraan lainnya.

Tidak lupa juga ajang pameran virtual ini bisa disaksikan secara 360 derajat oleh para penggemar.

Baca Juga: Buat Teknologi Baru, BMW Kembangkan Setir untuk Mobil Swakendara

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat