kievskiy.org

Karena COVID-19, Daihatsu Putuskan Tutup Pabrik dan Dilernya

Daihatsu New Ayla dan New Sirion meluncur ke publik pada Maret 2020. Desainnya yang segar menyasar ke kaum milenial.
Daihatsu New Ayla dan New Sirion meluncur ke publik pada Maret 2020. Desainnya yang segar menyasar ke kaum milenial. /DOK. DAIHATSU INDONESIA DOK. DAIHATSU INDONESIA

PIKIRAN RAKYAT - Setelah Honda, Suzuki dan Wuling, kini giliran Daihatsu yang umumkan penutupan sementara pabrik serta diler mereka.

Penutupan Diler dan pabrik yang memproduksi kendaraan seperti Daihatsu Sigra, Terios, Xenia dan lainnya ini dilakukan mulai 10 April sampai 17 April 2020.

Dalam keterangan persnya pada Pikiran-Rakyat.com Daihatsu menjelaskan, Keputusan ini dilakukan karena mengutamakan kesehatan dan keselamatan karyawan serta stakeholders.

Baca Juga : Efek COVID-19, Hino Umumkan Berhenti Produksi Kendaraan di Indonesia

Selain itu, adanya imbaun pemerintah untuk mengurangi penyebaran COVID-19 juga jadi alasan Daihatsu.

"Upaya pemerintah melawan penyebaran wabah Covid-19 patut didukung semua pihak. Daihatsu berkomitmen bersama pemerintah memenangkan perang ini," papar Amelia Tjandra, Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Amelia menambahkan, tidak hanya pabrik, seluruh outlet juga diputuskan untuk berhenti beroperasi.

Baca Juga : Ini Usul Kemenperin Tekan Industri Otomotif Keluar dari Kebangkrutan Akibat COVID-19

"Kami harap seluruh masyarakat Indonesia dapat segera beraktivitas normal kembali," tambahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat