kievskiy.org

Ada Motor Listrik Balap di PEVS 2022, Bisa Ngebut hingga 250 Km/Jam

Motor sport bertenaga listrik meramaikan event PEVS 2022.
Motor sport bertenaga listrik meramaikan event PEVS 2022. /Pikiran Rakyat/ Raider Paulus

PIKIRAN RAKYAT – Ada produk spesial yang turut dipamerkan di pameran otomotif khusus kendaraan listrik bertajuk Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022.

Dipameran yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakarta ini, dipamerkan motor balap untuk ajang MotoGP listrik alias MotoE. 

Bukan versi balapan yang dipakai pada sirkuit-sirkutid di Eropa, namun versi jalan raya yang dikenal dengan nama jenis Energica Ego+.

Baca Juga: Lionel Messi Harus Dikorbankan pada Masa Lalu, Presiden Barcelona Merasa Berutang

Motor tersebut hadir di stand motor Utomocorp yang menjadi Agen Pemegang Merek (APM) resmi motor-motor eropa seperrti Energica, NIU, Rolay Alloy dan Italjet.

Energica Ego+ mejeng dengan bodi bongsornya yang seperti motor-motor sport pada umumnya. Pastinya berbeda dengan motor-motor listrik pada umumnya yang sangat meminimalisir penggunaan bodi motor berlebih.

Sama seperti versi balapnya, suspensi yang digunakan adalah shockbreaker Marzocchi upside down. Suspensinya sudah diperhitungkan agar bisa dipakai nyaman saat menikung atau dipakai cornering.

Baca Juga: Kabar Buruk, Cacar Monyet Jadi Darurat Kesehatan Global, Sudah Menyebar di 74 Negara

Bagian baterai dan mesin alias motor listrik yang digunakan dikemas dengan rapih di dalam bodi dan fairing motor. Seperti ciri khas motor eropa yang rapih, tempat penyimpanan baterai bahkan tidak terlihat sama sekali ketika jok dibuka.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat