kievskiy.org

Pembatasan Pertalite Dimulai Agustus 2022, Simak Lagi Cara Tepat Daftar MyPertamina

Ilustrasi beli Pertamax dengan MyPertamina.
Ilustrasi beli Pertamax dengan MyPertamina. /Antara/Muhammad Adimaja

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah punya rencana untuk melakukan pembatasn pembelian Pertalite mulai Agustus 2022.

Setelah sempat diberlakukan di 11 kota pada awal Juli 2022 kemarin, pembatasan Pertalite dengan MyPertamina akan diberlakukan di daerah yang lebih luas pada Agustus 2022.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif menyatakan izin untuk revisi Peraturan Presiden Nomor 191 Tahun 2014 tentang Pengaturan Pembelian Pertalite dan Solar Subsidi sudah terbit.

"Insya Allah (Agustus berlaku), kami harus kerja cepat. Item-item pengaturan (subsidi) juga sudah ada," tuturnya pada Rabu, 27 Juli 2022.

Baca Juga: Pemerintah Pastikan Harga Pertamax Tidak Akan Naik, Ini yang Jadi Penyebabnya

Sayangnya Arifin enggan merinci lebih jauh item-item pembatasan Pertalite dan Solar bersubsidi.

Yang jelas, bisa saja kebijakan pembatasan Pertalite melalui pendaftaran MyPertamina ini berlangsung pada Agustus 2022.

Jika sudah diberlakukan, maka pembelian Pertalite khusus kendaraan roda empat wajib sudah terdaftar dalam situs subsidi tepat MyPertamina.

Lantas, bagaimana cara untuk melakukan pendaftaran Subsidi Tepat MyPertamina ini?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat