kievskiy.org

Perlombaan Truk ‘Hino Telematic Safety Driving’ Batch ke-2 Diresmikan di GIIAS 2022, Ini yang Dilombakan

PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali menggelar perlombaan berkendara dengan konsep unik mengutamakan keselamatan.
PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali menggelar perlombaan berkendara dengan konsep unik mengutamakan keselamatan. /Pikiran-Rakyat.com/ Raider Satria Paulus Miolo

 

PIKIRAN RAKYAT - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali menggelar perlombaan berkendara. Bukan balapan truk, namun justru yang pelan dan safety yang menang.

Pasalnya perlombaan ini adalah ajang beradu berkendara safety yang bertajuk “Hino Telematic Safety Driving” Batch ke-2 di Tahun 2022.

Asal-usul serta ide event ini rupanya datang sejak lama dari Hino. Hal ini dijelaskan oleh Wibowo Santoso, General Manager PT Hino Sales Indonesia.

“Kita bikin suatu kompetisi, ceritanya kompetisi agar para supir mengerti bagaimana sih cara mengemudi yang baik. Kompetisi ini sudah hadir di Indonesia dari tahun 2016-2019 dan sekarang,” ujar Wibowo.

Baca Juga: Viral! Wasit Kabur dari Pertandingan di Cirebon, Langsung Kena Bogem Mentah

“Di sini kami juga mengadakan semacam sosialisasi panduan berkendara, peraturan lalu lintas seperti apa, bagaimana berkendara dengan aman ya. Lalu tahap pertama kami mengadakan tes tertulis tentang rambu-rambu dan peraturan yang bahkan dipandu kepolisian dan menhub,” katanya.

Tak berhenti di sana, Hino juga mengadakan ujian praktek yang dimulai dari tahapan inspeksi kendaraan. Dalam tahap pertama ini, Hino akan menguji bagaimana pengendara bisa mengerti keadaan truk yang dikendarai.

Seperti apakah lampu menyala, ban belum botak atau tidak, lampu sein belakang dan masih banyak lagi lainnya.

“Dari sana, lanjut ke dalam praktek handling mengemudinya. Di saat mereka mengemudi, mereka harus tahu blind spot dimana harus sadar,” katanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat