kievskiy.org

Pakai Pasta Gigi sampai Gabus, 7 Life Hacks untuk Merawat Mobil dengan Cara Mudah

Ilustrasi merawat mobil.
Ilustrasi merawat mobil. /Pixabay/DariuszSankowski

PIKIRAN RAKYAT - Kita mungkin sudah familiar dengan cara mengoperasikan mobil. Seperti, kita tidak perlu membaca manual mobil, tetapi sudah tahu cara mengoperasikan wiper, AC, radio, dan lampu.

Akan tetapi, ada beberapa hal sederhana yang bisa membantu untuk merawat mobil. Ide-ide life hacks ini akan berguna walau sederhana, namun efek baiknya akan dirasakan pemiliknya.

Mungkin di antara pengguna mobil lainnya sudah ada yang menerapkan beberapa hal sederhana ini pada mobilnya.

Baca Juga: Intip Koleksi Mobil 3 Calon Gubernur DKI Jakarta Pengganti Anies Baswedan, Siapa Paling Kaya?

  1. Menggunakan air panas & toilet plunger, untuk body mobil yang penyok

Body mobil seringkali penyok ketika kita tidak sengaja menabrak sesuatu. Tapi itu bisa diperbaiki sendiri. Langkah yang perlu dilakukan adalah.

Rebus air dan tuangkan di atas body yang penyok, setelah itu ambil toilet plunger dan Tarik. Namun, tips ini akan berfungsi jika memiliki kerusakan yang kecil atau tidak parah.

Tapi untuk yang kerusakan yang kecil, ini akan membuat penyok langsung keluar. Mungkin tidak sesempurna sebelumnya, namun tidak terlalu terlihat parah.

Baca Juga: Gairahkan Industri Otomotif, Pameran Modifikasi IMX 2022 Bakal Digelar di Jakarta

  1. Pasta gigi di lampu depan/belakang yang kotor

Untuk lampu depan atau belakang mobil yang terkena kabut bisa melakukan tips ini.

Tidak disangka, pasta gigi bisa menjadi solusinya, karena pasta gigi memiliki abrasive ringan yang dapat membersihkan noda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat