kievskiy.org

Pertamina Bantah Tudingan Pertalite jadi Boros dan Cepat Menguap, Ini Penjelasannya

Ilustrasi pembelian BBM subsidi dengan QR Code di aplikasi MyPertamina.
Ilustrasi pembelian BBM subsidi dengan QR Code di aplikasi MyPertamina. /Antara/Muhammad Adimaja

PIKIRAN RAKYAT - Sedang ramai isu yang menyatakan bahan bakar Pertamina kini berubah menjadi boros.

Banyak masyarakat dan warganet menyebutkan BBM Pertalite kini menjadi boros dan cepat menguap setelah harganya naik.

Hal tersebut dibuktikan oleh pemakaian BBM dari para masyarakat tersebut yang menyebutkan kalau penggunaannya jadi lebih boros dibandingkan sebelum harga naik.

Menanggapi hal ini, PT Pertamina (Persero) angkat bicara dan memberikan tanggapannya terkait hal itu.

Baca Juga: Diduga Maling Uang Rakyat, Wanita Emas Histeris Tak Mau Masuk Mobil Tahanan: Jangan Bapak!

Dalam keterangan resminya pada Kamis, 22 September 2022, Corprorate Secretary Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menyatakan BBM yang dijual oleh Pertamina sudah sesuai dengan standar yang diterapkan.

Standar BBM Pertamina itu diatur dalam Keputusan Dirjen Migas Nomor 0486.K/10/DJM.S/2017 tentang Standar dan Mutu (Spesifikasi) Bahan Bakar Minyak Jenis Bensin 90 Yang Dipasarkan Di Dalam Negeri.

"Batasan dalam spesifikasi Dirjen Migas menunjukkan tingkat penguapan pada suhu kamar di antaranya adalah parameter Reid Vapor Pressure (RVP)," ujarnya.

Saat ini hasil uji RVP dari Pertalite yang disalurkan dari Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Pertamina masih dalam batasan yang diizinkan," ucap Irton Ginting kembali.

Baca Juga: Sinopsis Bisikan Jenazah yang Dibintangi Aldi Taher, Film Horor Rekomendasi Vidi Aldiano

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat