kievskiy.org

Akhirnya Terkuak, Tenaga Kawasaki ZX-25R Hampir Tembus 50 HP

MESKIPUN masih belum dirilis secara umum, Kawasaki Indonesia sudah beberkan data mengenai tenaga puncak motor sport Kawasaki ZX-25R
MESKIPUN masih belum dirilis secara umum, Kawasaki Indonesia sudah beberkan data mengenai tenaga puncak motor sport Kawasaki ZX-25R /Motorbeam Motorbeam

PIKIRAN RAKYAT - Para penggemar otomotif di Indonesia hingga kini masih menunggu kedatangan motor sport Kawasaki ZX-25R.

Mereka tidak sabar untuk menunggu munculnya motor 4 silinder 250 CC tersebut hadir dan dijual kepada publik secara umum.

Meskipun hingga sekarang masih belum rilis, Kawasaki sudah membocorkan sedikit data dari motor sport terbaru yang akan segera mereka luncurkan kali ini.

Baca Juga: Modal Rp 20 Jutaan, Berikut Daftar Motor Naked yang Bisa Dipilih

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Motorbeam, Kawasaki telah membocorkan sejumlah data terkait ZX-25R. Salah satunya adalah tenaga puncaknya.

Tenaga puncak dari motor ini diketahui dari hasil dyno test yang dilakukan oleh Kawasaki Indonesia terhadap dua unit motor ZX-25R miliknya.

Motor yang menjalani dyno test terdiri dari dua kondisi. Satu kondisi motor full standar pabrik, dan satu lagi motor full modifikasi dari Kawasaki.

Baca Juga: Hindari Kerusakan pada Mesin, Inilah Alasan Mengapa Oli Motor Harus Sering Dibilas

Hasilnya cukup mencengangkan.

Dengan mesin 250 CC 4 silinder, Kawasaki ZX-25R Standar bisa mencapai tenaga puncak 41,4 HP pada 15.350 RPM. Ini diikuti dengan torsi maksimalnya yang mencatatkan angka 20,8 Nm pada 12.700 RPM.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat