kievskiy.org

Rider Ducati Corse Takut Repsol Honda di MotoGP 2023, Marc Marquez Siap Rebut Tahta Juara

Ducati di MotoGP.
Ducati di MotoGP. /Instagram @ducaticorse

PIKIRAN RAKYAT - Ducati Corse menjadi salah satu tim balap terkuat di ajang MotoGP 2023. Selain diperkuat oleh Francesco Bagnaia, juara dunia musim lalu, tim Ducati Corse juga diperkuat oleh Enea Bastianini yang tahun lalu selesaikan musim di peringkat ketiga klasemen.

Meskipun memiliki susunan tim sangat kuat, Rider Ducati Corse masih memiliki ketakutan tersendiri. Apalagi jika berbicara mengenai tim Repsol Honda.

Pasalnya, Repsol Honda memiliki pembalap Marc Marquez yang sempat mengalami cedera beberapa waktu lalu. Cedera tersebut membuat ia harus absen dan kehilangan poin penting.

Tapi akan berbeda pada tahun ini, di mana Marc Marquez dipercaya sudah pulih 100 persen. Ia pasti siap membawa Repsol Honda kembali pada puncaknya.

Baca Juga: Pemkot Cimahi Pantau Agen LPG 3 Kg: Jangan Menyulitkan Masyarakat

Enea Bastianini mengucapkan kalau untuk pertarungan titel tahun ini, ia percaya Marc Marquez akan kembali merebut gelar juara dunia MotoGP 2023.

"Baiklah, untuk saya. Marc adalah Marc (Marc Marquez). Dia sudah memenangkan 8 gelar dan akan berada di kondisi 100 persen," ucap Bastianini.

"Saya rasa pada bagian akhir musim lalu, dia berkembang (secara fisik). Dia cepat dan saya rasa akan sulit untuk bertarung dengannya," kata Bastianini kembali dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Crash pada Rabu, 25 Januari 2023.

Meski begitu, Bastianini mengaku tak gentar melawan Marc Marquez. Pasalnya motor yang mereka kendarai saat ini yaitu Ducati Desmosedici GP 23 sudah dibuat dengan baik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat