kievskiy.org

Suzuki Bakal Jual Jimny 5 Pintu di Indonesia?

Ilustrasi mobil listrik Suzuki Jimny Lima Pintu yang baru diluncurkan di India pada 12 Januari 2023.
Ilustrasi mobil listrik Suzuki Jimny Lima Pintu yang baru diluncurkan di India pada 12 Januari 2023. /Tangkapan layar laman Globalsuzuki.com Tangkapan layar laman Globalsuzuki.com

PIKIRAN RAKYAT - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengumumkan rencana untuk membawa Jimny 5 pintu ke Indonesia. Ada kemungkinan mobil Suzuki Jimny dengan versi lebih panjang tersebut siap dibawa ke tanah air dalam waktu dekat.

Dalam keterangan resminya, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Dony Saputra menyatakan bisa saja Jimny 5 pintu dibawa ke Indonesia. Apalagi fokus Suzuki kini memang tengah pada peluncuran produk-produk SUV.

Tetapi untuk saat ini, Suzuki masih akan fokus pada pengembangan strategi SUV yang sudah diluncurkan. Akan ada update terbaru dari SUV-SUV itu.

"Jadi ke depannya, salah satu strategi produk kita akan memperkenalkan dan menyegarkan produk-produk SUV kami. S-Presso salah satu contohnya dengan penambahan fitur baru," kata Dony Saputra.

Baca Juga: Kronologi Syarifah Fadiyah Alkaff Kena Pasal Berlapis, Pelajar SMP di Jambi yang Lawan Perusahaan China

Tak hanya produk biasa saja Suzuki juga akan melakukan penyegaran pada produk-produk line up legend SUV.

"Rencananya akan ada juga penyegaran atau ekstensifikasi model terhadap line up legend SUV kami, kami tidak sebutkan timing dan modelnya," tutur dia.

Meski begitu, Suzuki masih belum bisa memberikan kepastian apakah Suzuki Jimny 5 pintu akan meluncur di Indonesia atau tidak.

"Jadi untuk strategi pembaruan unit, harga, dan sebagainya kami belum bisa sampaikan, nanti kami akan sampaikan," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat