kievskiy.org

Luhut Pandjaitan Bakal Persulit Masyarakat Beli Kendaraan BBM, Bisa Permudah Jalan Investor Masuk

Pengunjung memadati salah satu ruangan pada pemeran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Kamis (18/8/2022).
Pengunjung memadati salah satu ruangan pada pemeran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Serpong, Tangerang, Banten, Kamis (18/8/2022). /Antara Foto/Rivan Awal Lingga

 

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Bisnar Pandjaitan mengungkapkan pemerintah akan mulai membatasi kendaraan berbahan bakar konvensional. Salah satu caranya adalah pemerintah akan mempersulit masyarakat yang ingin beli mobil dan motor bensin.

Hal ini dikatakan oleh Luhut saat acara Peluncuran Battery Asset Management Service (BAMS) di Kantor Kemenko Marves beberapa waktu lalu. Luhut menjelaskan pemerintah akan mempersulit masyarakat yang ingin membeli mobil dan motor dengan sistem internal combustion engine (ICE).

"Kita secara bertahap akan mulai persulit ya, dalam tanda kutip, mobil-mobil yang combustion engine (mesin berbahan bakar bensin) atau mesin konvensional," tuturnya.

Luhut tak menjelaskan secara langsung bagaimana cara pemerintah melakukan hal itu. Namun, menurut dia ada beberapa alasan pemerintah memberlakukan kebijakan tersebut.

Baca Juga: Sandiaga Uno Jadi Kader PPP, Mardiono: Ahlan Wa Sahlan

Salah satunya untuk mengurangi polusi di beberapa kota yang mulai memburuk, salah satunya Jakarta.

"(Jika kebijakan dijalankan), dengan demikian keluarga kita akan mendapat air qualitas (kualitas udara) yang seperti mungkin di negara tetangga kita," kata dia lagi.

Luhut Pandjaitan juga menyatakan akan mendorong kebijakan yang mempercepat penjualan mobil listrik. Diharapkan, pada 2030, 10 persen kendaraan di Indonesia adalah mobil listrik.

Menurut Luhut Pandjaitan, terbangunnya ekosistem kendaraan listrik di Indonesia bisa menjadi masa depan yang cerah bagi pemerintah. Karena itu akan mempermudah jalan untuk investor masuk dan berinvestasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat