kievskiy.org

Hyundai Stargazer Terbaru Meluncur Pekan Depan, Intip Spesifikasi Pesaing Avanza dan Xpander

Display Hyundai Stargazer yang ada di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022
Display Hyundai Stargazer yang ada di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 /Pikiran-rakyat.com/Alza Ahdira

PIKIRAN RAKYAT - Hyundai akan meluncurkan Stargazer terbaru di pasar mobil Indonesia. Peluncuran Stargazer terbaru akan dilakukan pekan depan.

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) mengumumkan rencana peluncuran Hyundai Stargazer pada 13 Juli 2023.

"Di tahun ini, Hyundai akan meluncurkan New Stargazer dengan berbagai pembaruan termasuk memperkenalkan varian terbaru Esential," tulis Hyundai di undangan yang diterima Pikiran-Rakyat.com pada Selasa, 11 Juli 2023.

Belum diketahui secara pasti fitur baru apa saja yang akan terpasang pada mobil ini. Tapi nampaknya ubahan pada Stargazer akan banyak dilakukan di interior dan eksteriornya.

Baca Juga: Tragis, Pengantin di Kediri Akad Depan Ayah yang Tewas Gantung Diri

Spesifikasi Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer merupakan mobil Hyundai yang masuk di kategori low MPV. Mobil ini menjadi kompetitor langsung Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, hingga Suzuki Ertiga.

Untuk dimensinya, Hyundai Stargazer memiliki dimensi panjang 4.460 mm, lebar 1.780 mm, dan tinggi 1.695 mm. Wheelbase (jarak sumbu roda) dari mobil ini juga ada di angka 2.780 mm.

Di bagian dapur pacunya, Hyundai Stargazer mendapatkan mesin 1.497 CC MPI 4 silinder. Tenaga yang bisa dihasilkan mencapai 113 HP dengan torsi 14,7 kgm.

Baca Juga: Kasus Panji Gumilang Segera Diselesaikan, Mahfud MD: Al Zaytun Tak Dijatuhi Sanksi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat