kievskiy.org

KTM Bakal Bajak LCR dari Honda, Siap Duetkan Pedro Acosta dengan Marc Marquez

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Team, Jack Miller saat sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2023 pada Sabtu, 17 Juni 2023
Pembalap Red Bull KTM Factory Racing Team, Jack Miller saat sesi kualifikasi MotoGP Jerman 2023 pada Sabtu, 17 Juni 2023 /Instagram.com/@jackmilleraus

PIKIRAN RAKYAT - KTM nampaknya ingin menambahkan tim baru untuk MotoGP musim depan. Di 2024, tim asal Australia tersebut disebut akan memiliki tim satelit baru.

KTM bekerja sama dengan Red Bull selaku sponsor utamanya diduga tengah mendekati LCR Honda. Mereka hendak mengambil alih tim satelit tersebut.

Pierer Group, yang memiliki tim KTM disebut tengah menghubungi Lucio Cecchinello. Bos tim LCR Honda. Mereka ingin membawa LCR pindah ke KTM.

Baca Juga: Jumlah Orang Miskin di Jabar Turun, Ridwan Kamil: 310.000 Jiwa Naik Jadi Kelas Menengah

Ada beberapa tujuan dari kebijakan tersebut, salah satunya memberi rumah bagi pembalap Pedro Acosta yang akan naik kelas ke ajang MotoGP. Sekaligus memberikan juga rumah baru bagi Marc Marquez.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Speedweek pada Jumat, 21 Juli 2023, Bos KTM Factory Racing, Francesco Guidotti ingin menambah kursi tim satelitnya.

Hal tersebut karena berkaca dari kondisi tim Ducati di MotoGP 2023.

Baca Juga: Jelang Masa Akhir Jabatan, Ridwan Kamil Bangga Angka Kemiskinan di Jabar Turun

"Jika Ducati punya delapan kursi. Kenapa kami tidak bisa punya enam kursi," kata Francesco menjelaskan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat