kievskiy.org

Lewis Hamilton Merapat ke Ferrari, Nasib Carlos Sainz Kini Jadi Pertanyaan

Pembalap Scuderia Ferrari, Carlos Sainz jr berhasil keluar sebagai juara di balap Formula 1 GP Singapura pada Minggu 17 September 2023
Pembalap Scuderia Ferrari, Carlos Sainz jr berhasil keluar sebagai juara di balap Formula 1 GP Singapura pada Minggu 17 September 2023 /Instagram.com/@scuderiaferrari

PIKIRAN RAKYAT - Lewis Hamilton memutuskan untuk hengkang dari Mercedes AMG F1. Pebalap asal Inggris tersebur memutuskan untuk gabung dengan Ferrari di musim 2025.

Hamilton akan berpasangan dengan Chalres Leclerc. Sekaligus ia juga akan gantikan peran pebalap sebelumnya. Carlos Sainz.

Dengan kedatangan sensasional Lewis Hamilton, dipastikan Carlos Sainz hengkang dari Ferrari. Pertanyaannya, opsi apa yang tersedia bagi pembalap Spanyol tersebut pada tahun 2025?

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Crash, ini daftar tim yang kemungkinan jadi tempat baru Carlos Sainz berlabuh.

Mercedes AMG

Seperti tukar guling. Mercedes menjadi pilihan yang jelas untuk Sainz mengingat mereka memiliki kursi kosong setelah kepergian mengejutkan Hamilton.

Mereka akan membutuhkan pengganti Hamilton, dan mengingat Sainz kemungkinan akan menjadi pembalap terbaik yang tersedia di pasar pembalap F1 untuk tahun 2025, dia adalah kandidat ideal.

Max Verstappen terikat di Red Bull, begitu pula Charles Leclerc di Ferrari, sementara Lando Norris baru-baru ini menandatangani kontrak multi-tahun dengan McLaren.

Red Bull

Tim top lain yang mungkin membutuhkan pembalap baru untuk tahun 2025 adalah Red Bull karena kontrak F1 Sergio Perez berakhir pada akhir tahun ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat