kievskiy.org

Pemprov Jakarta Berencana Gelar PTM di 6.000 Sekolah Mulai Besok

Ilustrasi pembelajaran tatap muka atau PTM.
Ilustrasi pembelajaran tatap muka atau PTM. /Pixabay/akshayapatra

PIKIRAN RAKYAT - Dinas Pendidikan DKI Jakarta berencana akan membuka sebanyak 6.000 sekolah untuk menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) mulai 11 Oktober 2021 besok.

Kasubag Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taga Radja menyampaikan, pembukaan terhadap 6.000 sekolah akan dilakukan setelah proses pelatihan selesai dilakukan.

Saat ini kata dia, assessment dilakukan secara simultan setelah sebelumnya ada penambahan 3000 sekolah.

"Jadi secara simultan ketika ptm berlangsung, sekolah yang belum ptm ikut pelatihan. Jadi harapan kita tahun ini bisa PTM semua," katanya saat dihubungi belum lama ini.

Baca Juga: Ciamis Masuk PPKM Level 3, PTM Tetap Berlangsung dan Kantin Sekolah Boleh Buka

Meskipun banyak sekolah yang akan dibuka, Taga menyebut bahwa penilaian indikator pembukaan sekolah tidak diperlonggar.

"nggak, justru malah diketatin," ujarnya.

Lebih lanjut, Taga menjelaskan, rencana pembukaan 6.000 sekolah ini juga berasal dari dorongan orang tua karena melihat beberapa sekolah sudah menjalani PTM.

Di lain sisi, ini memang sudah sejalan dengan target Dinas Pendidikan bahwa setiap minggu ada penambahan pembukaan sekolah yang akan menggelar PTM.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat