kievskiy.org

Kenapa Upacara Bendera Dilaksanakan Setiap Senin, padahal Kemerdekaan Indonesia Jatuh pada Hari Jumat?

Ilustrasi upacara. Berikut adalah teks amanat pembina upacara untuk Kepala Sekolah saat peringatan HUT RI ke 77 pada Rabu, 17 Agustus 2022.
Ilustrasi upacara. Berikut adalah teks amanat pembina upacara untuk Kepala Sekolah saat peringatan HUT RI ke 77 pada Rabu, 17 Agustus 2022. /Antara/Biro Pers Media Setpres/Muchlis Jr

PIKIRAN RAKYAT – Siswa Sekolah Dasar dan Menengah di Indonesia diwajibkan untuk mengikuti upacara bendera setiap hari Senin.

Kewajiban dan tata laksana upacara bendera untuk siswa Sekolah Dasar dan Menengah bahkan diatur dalam Permendikbud Nomor 22 Tahun 2018 tentang Pedoman Upacara Bendera di Sekolah.

Upacara bendera dilakukan untuk meningkatkan rasa nasionalisme para siswa Sekolah Dasar dan Menengah.

Akan tetapi, mengapa upacara bendera harus dilaksanakan setiap Senin padahal Kemerdekaan Indonesia terjadi pada Jumat, 17 Agustus 1945?

Baca Juga: Lirik Mengheningkan Cipta Beserta Maknanya, Lagu Wajib Iringi Upacara Bendera 17 Agustus

Orang pertama yang menyusun pedoman upacara bendera adalah Husein Mutahar yang merupakan tokoh, negarawan, dan pencipta lagu nasional seperti Himne Syukur, Dirgahayu Indonesiaku, dan Himne Pramuka.

Husein Mutahar juga orang yang berjasa menghidupkan kepanduan Pramuka dan Paskibra di Indonesia.

Tokoh bangsa yang meninggal pada 2004 lalu itu menyusun pedoman dan susunan upacara bendera untuk pertama kalinya menjelang peringatan Proklamasi 17 Agustus 1946.

Sejak saat itu, pedoman dan susunan upacara bendera yang dikenal oleh siswa-siswi Sekolah Dasar dan Menengah digunakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat