kievskiy.org

Festival Pendidikan Jawa Barat 2024 Dihadiri Puluhan Ribu Orang, Kolaborasi Insan Pendidikan

Kepala BBPMP Jabar Sri Wahyuningsih menyampaikan terima kasih dalam Festival Pendidikan Jawa Barat 2024, Jumat 31 Mei 2024.
Kepala BBPMP Jabar Sri Wahyuningsih menyampaikan terima kasih dalam Festival Pendidikan Jawa Barat 2024, Jumat 31 Mei 2024. /Pikiran Rakyat/Yusuf Wijanarko

PIKIRAN RAKYAT – Festival Pendidikan Jawa Barat 2024 berlangsung penuh kemeriahan dan menarik puluhan ribu pengunjung. Acara yang digelar di Gedung Sasana Budaya Ganesha ITB, Jalan Tamansari, Bandung itu digelar 29-31 Mei 2024.

Selama tiga hari pelaksanaannya, tercatat lebih dari 30.000 orang hadir dalam acara tersebut. Sejumlah satuan pendidikan mulai dari perguruan tinggi, SMA/sederajat, SLB, berbagai satuan kerja di Kemendikbudristek Jabar memamerkan potensinya.

Digelar pula sejumlah seminar di antaranya simposium STEM Leadership, seminar praktik baik implementasi kurikulum merdeka jenjang PAUD dan PKBM, SLB, SD, SMP, serta SMA dan SMK.

Kepala BBPMP Jabar Sri Wahyuningsih menegaskan bahwa lembaganya memberi penghargaan kepada sejumlah pihak yang aktif mendorong penyebarluasan informasi terkait Merdeka Belajar Kemendikbudristek di Jabar, termasuk Pikiran Rakyat sebagai media massa.

“Penghargaan ini adalah wujud apresiasi kami atas kinerja mendorong mutu pendidikan di Jawa Barat,” kata dia.

Berikut ini daftar lengkap pemenang dan pemerima penghargaan dalam Festival Pendidikan Jawa Barat 2024

Karya Terbaik Potret Cerita Festival Kurikulum Merdeka Kategori Foto

  1. SDN Galanggang 2 Bandung Barat
  2. SDN Pelandakan 1 Kota Cirebon
  3. SDN Cikuya Subang
  4. SMAN1 Megamendung Kabupaten Bogor
  5. UPTD SMPN 2 Sukasari Kabupaten Purwakarta
  6. SD Karakter Plus Kota Tasikmalaya

Karya Terbaik Potret Cerita Festival Kurikulum Merdeka Kategori Video

  1. SMA Quranic Science Boarding Kabupaten Tasikmalaya
  2. SMPN 38 Bandung Kota Bandung
  3. SDIT At-Taqwa Narogong Bekasi Kota Bekasi
  4. Bambim Firdaus Kabupaten Bandung
  5. SDN Buahkapas Majalengka
  6. SDN Cincam Kabupaten Tasikmalaya

Stand Pameran dengan Pengunjung Terbanyak

  1. Disdik Kabupaten Pangandaran
  2. BBGP jabar
  3. BBPPMPV Bisnis dan Pariwisata
  4. Disdik Kota Cimahi
  5. Disdik Kota Bandung
  6. Disdik Kabupaten Sumedang
  7. Disdik Kabupaten Garut
  8. Disdik Kab. Purwakarta
  9. Disdik Kabupaten Cianjur
  10. Disdik Kota Depok
  11. Disdik Kota Bekasi
  12. Disdik Kabupaten Bandung
  13. BBPMP Jabar
  14. SMKN 9 Bandung

 Program dengan pengunjung terbanyak

  1. Simposium STEM Leadership
  2. Seminar EduMediaTek
  3. Penampilan Musikalisasi Puisi & Siswa BIPA
  4. Nobar Karsob
  5. Workshop Aniwayang
  6. Mini STEM Challenge

Video Terbaik Lomba Video Inspiratif Merdeka Belajar

  1. Dinas Pendidikan Kab. Purwakarta
  2. ⁠Dinas Pendidikan Kab. Ciamis
  3. ⁠Dinas Pendidikan Kota Cimahi

Media dengan Kontribusi Memberitakan dan Menyebarkan Informasi Kebijakan Merdeka Belajar Kemendikbudristek di Provinsi Jawa Barat

  1. Pikiran Rakyat
  2. Tribun Jabar
  3. ⁠Jabar Express

Festival Pendidikan Jawa Barat merupakan ajang pertama dan direncanakan akan kembali digelar tahun 2025.***

Terkini Lainnya

  • Karya Terbaik Potret Cerita Festival Kurikulum Merdeka Kategori Foto

  • Karya Terbaik Potret Cerita Festival Kurikulum Merdeka Kategori Video

  • Stand Pameran dengan Pengunjung Terbanyak

  •  Program dengan pengunjung terbanyak

  • Video Terbaik Lomba Video Inspiratif Merdeka Belajar

  • Media dengan Kontribusi Memberitakan dan Menyebarkan Informasi Kebijakan Merdeka Belajar Kemendikbudristek di Provinsi Jawa Barat

  • Tags

  • sekolah

  • BBPMP

  • Festival Pendidikan Jawa Barat

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Daftar 3 Situs Latihan soal CPNS 2023, Ada Akun Instagramnya

  • Atalia Praratya: STT Bandung Itu Berkualitas, Aktif, dan Bermanfaat

  • Universitas di Malaysia Harapkan Mahasiswa Indonesia Semakin Banyak Ikuti Program Kedokteran Double Degree

  • Kepala BSKAP Yakin Kurikulum Merdeka Tetap Berlanjut Setelah Ganti Presiden: Regulasinya Berlapis-lapis

  • Oorange Unpad Kembangkan 480 Usaha Mikro di 10 Wilayah Indonesia

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Hacker Bakal Pulihkan Data PDN Cuma-cuma, Kasihan Lihat Tak Becusnya Pemerintah Indonesia

  • Isi Pesan Hacker PDNS 2 untuk Pemerintah dan Rakyat Indonesia, Maaf dan Peringatan

  • Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Australia: Main dengan 10 Pemain, Garuda Merah Putih Tahan Imbang Australia 2-2

  • Cara Cek Penerima Bansos PKH Juli 2024 Lewat HP

  • Prediksi Skor Kosta Rika vs Paraguay di Copa America 3 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Rumania vs Belanda 2 Juli 2024: Berita Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Portugal vs Slovenia di Euro 2 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Prancis vs Belgia di Euro 1 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Brasil vs Kolombia di Copa America 3 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Masa Jabatan Sekda Karawang Berakhir, Acep Jamhuri Mundur dari ASN Demi Maju Pilkada 2024

  • Kabar Daerah

  • SATRESNARKOBA Polres Agam Ringkus Seorang Pengedar, Satu Paket Sabu Diamankan

  • 10 Wisata Terkenal di Trawas dan Pacet Mojokerto yang Instagramable dan Paling Ramai Dikunjungi

  • Sensasi Menginap di Hotel Tengah Hutan, Liburan Sekolah Ala Camping di Locca Lodge Trawas

  • Hasyim Asy'ari Bersyukur Diberhentikan sebagai Ketua KPU RI

  • Respons Raffi Ahmad Saat Ditanya Wartawan Apakah Jadi Nyalon Pilkada 2024 : ‘Rambut Saya Masih Botak’

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat