kievskiy.org

Laga Persib Bandung vs Borneo FC Terancam Ditunda

PEMAIN Persib Bandung melakukan protes terhadap wasit Agus Fauzan Arifin saat bertanding melawan Borneo FC pada pertandingan babak 8 Besar Piala Indonesia 2019 Leg 1  di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu 24 April 2019. Dalam laga tersebut, Maung Bandung takluk dengan skor 1-2.*/ARMIN ABDUL JABBAR/PR
PEMAIN Persib Bandung melakukan protes terhadap wasit Agus Fauzan Arifin saat bertanding melawan Borneo FC pada pertandingan babak 8 Besar Piala Indonesia 2019 Leg 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Rabu 24 April 2019. Dalam laga tersebut, Maung Bandung takluk dengan skor 1-2.*/ARMIN ABDUL JABBAR/PR

BANDUNG, (PR).- Jadwal pertandingan leg kedua babak 8 Besar Piala Indonesia antara Persib bandung dengan Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat terancam mundur. Sedianya, laga yang akan menentukan siapa tim yang melaju ke semifinal tersebut akan digelar Senin 29 April 2019.

Karena belum adanya izin dari kepolisian, kemungkinan jadwal pertandingan akan dimundurkan. "Kami sudah mengupayakan untuk menjalani proses, salah satunya izin untuk bisa menggelar pertandingan di Stadion Si Jalak Harupat pada 29 April. Proses itu dijalani tepat setelah jadwal babak 8 Besar dikeluarkan PSSI," tutur General Coordinator Panpel Persib Budi Bram Rachman, Kamis 25 April 2019.

Dia mengatakan, kepolisian belum bisa memberikan izin karena masih sibuk mengamankan pengitungan suara Pemilu 2019 dan persiapan pengamanan menghadapi May Day (hari buruh), 1 Mei.

Panpel Persib langsung melaporkan mengenai permasalahan itu kepada PSSI selaku operator Piala Indonesia agar bisa melakukan penjadwalan ulang.

"Kami sudah laporkan ke PSSI, tapi baru sebatas lisan, soal tidak bisanya menggelar pertandingan pada Senin nanti. Yang pasti, untuk Senin tidak bisa digelar dan kepolisian meminta jadwal dimundurkan. Soal kapan waktunya, kita masih tunggu rekomendasi PSSI," katanya.

Jadwal berubah sudah lumrah

Pelatih kepala Persib Miljan Radovic mengaku belum mengetahui kalau pertandingan leg kedua babak 8 Besar Piala Indonesia diundur, termasuk awal Liga 1.

"Saya tidak bisa berbicara banyak, itu sudah biasa di kompetisi sepak bola Indonesia. Kami akan persiapkan tim dan adaptasi untuk itu (leg kedua). Seperti di Samarinda, kami bisa lakukan persiapan dan adaptasi dengan lapangan yang digunakan, juga gaya bermain kami . Saya pikir saya selalu optimistis untuk pertandingan nanti," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat