kievskiy.org

Soal Guy Junior Gabung Persib Bandung, Agen: Insya Allah

LOGO Persib. Kemungkinan Guy Junior bergabung dengan Persib Bandung semakin kuat.*
LOGO Persib. Kemungkinan Guy Junior bergabung dengan Persib Bandung semakin kuat.* /DOK. PR

PIKIRAN RAKYAT - Perburuan pemain baru yang dilakukan oleh manajemen Persib Bandung untuk Liga 1 2020 mulai menemui titik terang. Setelah memperkenalkan Victor Igbonefo kabarnya Persib akan kembali mengenalkan dua pemain barunya dalam waktu dekat ini.

Selain itu, Maung Bandung juga kabarnya akan kedatangan pemain naturalisasi asal Kamerun, Guy Junior yang di Liga 1 2019 lalu memperkuat PSM Makassar. Meski, kabar ini masih simpang siur, tetapi isu ini sudah berembus kencang.

Akan merapatnya Guy Junior ke Persib pun tidak dibantah oleh sang agen Amageu Mathieu. “Insya Allah, itu masih rumor (kedatangan Guy Junior), tapi sudah ada pembicaraan,” tuturnya, Kamis, 9 Januari 2020.

Baca Juga: Perubahan Iklim Berpotensi Tambah Jumlah Orang Miskin hingga 100 Juta Jiwa

Dia menambahkan, sebelumnya dari manajemen Persib memang telah melakuka pembicaraan. Hanya saja dirinya masih menunggu keputusan dari Persib. “Tapi kalau sudah resmi kan semua bisa tahu. Tapi Guy Junior mungkin (belum) pasti kabarnya,” katanya.

Sebelumnya saat masih membela PSM Makassar di Liga 1 2019, Guy tampil membela Juku Eja di enam pertandingan dengan mencetak dua gol. Sementara di Liga 1 2018, pemain berusia 33 tahun tersebut tampil sebanyak 21 kali dan menyumbangkan 8 gol.

Masa emas Guy Junior diraih saat ikut andil mengantarkan Bhayangkara FC juara Liga 1 2017. Saat itu, dia mampu menyumbangkan 5 gol dari 25 kali penampilannya bersama tim berjuluk The Guardian tersebut.

Baca Juga: Sempat Melonjak pada Masa Liburan, Okupasi Pesawat di BIJB Kertajati Kembali Rendah

Kini, setelah kontraknya habis bersama PSM Makassar, kabarnya Persib berminat untuk menggunakan jasa pemain yang berposisi sebagai penyerang tersebut, mengingat Maung Bandung masih belum bisa menentukan masa depan strikernya saat ini Ezechiel N’douassel yang ingin mundur.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat