kievskiy.org

Statistik Persib: Catatan Apik Tantan hingga Antar Maung Bandung Juara LSI 2014

EKS Pemain Persib Bandung, Tantan
EKS Pemain Persib Bandung, Tantan /ist via instagram.com/tantantalidzna82

PIKIRAN RAKYAT - Persib Bandung berhasil mengakhiri dahaga gelar kurang lebih selama 19 tahun lamanya pada Liga Super Indonesia (LSI) 2014.

Pada liga itu, Persib berhasil keluar sebagai setelah terakhir merasakan gelar juara pada musim 1994/1995.

Di pertandingan puncak, Persib berhasil menang atas Persipura Jayapura melalui babak penalti 5-3 setelah sebelumnya bermain imbang 2-2 selama 120 menit.

Baca Juga: Persib dalam Sejarah: Sosok Ini Ungkap Resep Berderet Gelar Juara Maung Bandung Tanpa Pemain Asing

Pertandingan ini digelar pada Jumat, 7 November 2014 di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang.

Keberhasilan Persib meraih gelar juara ini tentu tidak mengesampingkan peran dari para pemainnya.

Pada musim itu, tentu Makan Konate yang banyak mencuri perhatian setelah banyak menyumbangkan gol dan juga asis.

Namun, ada nama lain yang turut sukses membawa Persib juara pada LSI 2014 yaitu Tantan Talidzna.

Baca Juga: Persib dalam Sejarah: Penyumbang Gol Persib di Piala Indonesia 2018 Tersebar di Setiap Lini

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat