kievskiy.org

Termasuk Persib, 14 Klub Dorong RUPS Luar Biasa, Umuh: Kepentingan Sepak Bola Harus Didahulukan

KOMISARIS PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar.*
KOMISARIS PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar.* /ARMIN ABDUL JABBAR/PR

PIKIRAN RAKYAT - Manajer Persib sekaligus Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar mengingatkan, kepentingan sepak bola harus didahulukan jika rapat umum pemegang saham (RUPS) luar biasa PT Liga Indonesia Baru (LIB) jadi digelar.

Semua pihak harus berkepala dingin dalam membicarakan persoalan yang terjadi di persepakbolaan nasional.

Setiap masalah, lanjut Umuh, pasti memiliki solusi yang terbaik bagi semua pihak.

Baca Juga: Statistik Persib: 6 Poin Penting Ghozali Siregar, Direkrut Abah Gomez hingga Rajin Bikin Gol

"Pokoknya cari jalan yang terbaik agar sepak bola kita aman, lancar, damai. Nanti kalau berbicara di rapat pun juga jangan jadi ramai, ribut. Semoga semuanya dapat mengerti," tutur Umuh saat dihubungi, Senin 11 Mei 2020.

Sebelumnya sebanyak 14 tim Liga 1 Indonesia musim 2020, yang juga pemegang saham PT LIB, meminta perusahaan operator liga tersebut untuk menggelar RUPS luar biasa.

Permohonan diajukan melalui surat resmi kepada direksi PT LIB yang ditembuskan ke Ketua Umum PSSI, Exco PSSI serta Dewan Komisaris PT LIB.

Baca Juga: Untuk Kebaikan Bersama Kiper Persib Dhika Bayangkara Tunda Mudik ke Kuningan

Dalam suratnya, klub-klub umumnya meminta RUPS luar biasa agar LIB dapat menjelaskan soal kelanjutan Liga 1 dan 2 Indonesia 2020, yang dihentikan sementara sejak Maret 2020 karena pandemi COVID-19, dan subsidi kepada tim-tim liga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat