kievskiy.org

Tunda Mudik ke Garut, Gian Zola Ajak Bobotoh Persib Ber-hari Raya Idul Fitri di Rumah Saja

GIAN Zola buktikan kepedulian terhadap pandemi COVID-19 melalui lelang jersey Persib 2019. Gian Zola membuka penawaran dari Rp 500.000.
GIAN Zola buktikan kepedulian terhadap pandemi COVID-19 melalui lelang jersey Persib 2019. Gian Zola membuka penawaran dari Rp 500.000. /Instagram.com/@gianzolanasrullahnugraha Instagram.com/@gianzolanasrullahnugraha

PIKIRAN RAKYAT - Gelandang muda Persib Bandung, Gian Zola, mengajak Bobotoh Persib untuk tidak melakukan mudik jelang Hari Raya Idul Fitri 1441 H.

Zola mengatakan, menahan diri untuk tidak mudik amat penting dilakukan sebagai upaya memutus rantai pandemi COVID-19.

"Buat Bobotoh, untuk tahun ini jangan mudik dulu lah, di rumah dulu aja jaga keluarga dan saudara biar pandemi ini cepat berlalu. Kita sama-sama berpartisipasi dengan tidak mudik," sebut kakak kandung Beckham Putra itu dikutip dari laman resmi Persib.

Zola pun rela tidak mudik ke Garut pada lebaran tahun ini demi memutus penyebar luasan virus corona.

Baca Juga: 2 Pemain Persib Ikuti TC Virtual Timnas Indonesia U-19, Didominasi Persija dan Bhayangkara FC

"Biasanya tiap tahun, saya mudik ke Garut. Tapi kalau sekarang, di rumah aja dulu, enggak ke mana-mana," sebutnya.

Pelatih Persib, Robert Alberts juga mengajak semua pihak untuk mematuhi aturan pemerintah agar kompetisi bisa kembali bergulir sesegera mungkin.

"Situasi saat ini, penting untuk semua Bobotoh mengikuti aturan yang diberlakukan pemerintah terkait menjaga jarak fisik juga menjaga kebersihan agar virus ini tidak lagi menyebar. Jika semua ini bisa dijalani, saya yakin stadion akan kembali terbuka," ucap Robert Alberts.

"Tapi jika tidak, virus akan terus menyebar. Lalu kami akan semakin sulit bermain lagi di stadion, dan tentunya bobotoh tidak akan mungkin bisa memberikan dukungan langsung di stadion. Semoga kita semua bisa memenuhi stadion sesegera mungkin."

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat