kievskiy.org

17 Laga Kandang Persib Main Malam Hari, Manajemen Tak Terima dan Minta Keadilan

Persib Bandung menjadi satu-satunya klub peserta Liga 1 yang menjalani 17 laga kandang dengan kick-off di atas pukul 20.00 malam WIB.
Persib Bandung menjadi satu-satunya klub peserta Liga 1 yang menjalani 17 laga kandang dengan kick-off di atas pukul 20.00 malam WIB. /pikiran rakyat/armin abdul jabbar

PIKIRAN RAKYAT - Manajemen Persib Bandung melayangkan surat keberatan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB). Surat bernomor 05/DIR/-PBB/VII/2022, tertanggal 6 Juli 2022 itu sebagai bentuk respons atas draf jadwal pertandingan kompetisi Liga 1 musim 2022-2023 yang dinilai memberatkan klub.

Dari draf yang diterima, Persib Bandung menjadi satu-satunya klub peserta Liga 1 yang menjalani 17 laga kandang dengan kick-off di atas pukul 20.00 malam WIB.

Hal itu berarti, hampir separuh laga yang akan dimainkan Persib Bandung pada Liga 1 musim depan digelar saat malam hari.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menilai draf jadwal pertandingan itu tidak adil. Baginya, setiap klub peserta Liga 1 harus diperlakukan sama.

Baca Juga: Cegah Nikah Dini untuk Anak Bebas Stunting

Teddy pun mendorong pihak PT LIB mengatur jadwal secara lebih adil dan berharap Persib bisa mendapat jadwal merata seperti tim-tim lainnya.

"Berharap tim Persib bisa mendapatkan jadwal yang lebih adil dan merata seperti tim-tim lainnya," ujar Teddy melalui isi surat keberatan tersebut, berdasarkan keterangan resmi Persib Bandung, Rabu 6 Juli 2022.

Lebih lanjut, Teddy berujar, faktor lain yang memberatkan adalah masalah kesehatan.

Baca Juga: Ridwan Kamil Pergi Haji atas Nama Eril, Simak Hukum Badal Haji untuk Orang yang Sudah Meninggal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat