kievskiy.org

Pemkot Bandung Buka Peluang Stadion GBLA Jadi Markas Persib

WARGA memanfaatkan jalan di sekitar Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung untuk belajar menyetir mobil, Senin 13 Januari 2020.*
WARGA memanfaatkan jalan di sekitar Stadion GBLA, Gedebage, Kota Bandung untuk belajar menyetir mobil, Senin 13 Januari 2020.* /JULKIFLI SINUHAJI/PR JULKIFLI SINUHAJI/PR

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota Bandung membuka peluang untuk Persib jika memang ingin menjadikan stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai markasnya. Di musim 2019 dan awal musim 2020, skuat Maung Bandung masih menggunakan stadion Si Jalak Harupat sebagai kandang mereka.

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Bandung Eddy Marwoto, Kamis 2 Juli 2020 mengatakan, untuk aturan penggunaan stadion GBLA saat ini sesuai dengan peraturan wali kota hanya bisa digunakan untuk latihan saja. 

“Karena pada prinsipnya kalau kita mengacu pada perwal, setiap aktivitas olah raga apapun kita masih diperkenankan untuk latihan olah raga saja. Kalau di PSSI kan ada yang mungkin untuk kompetisi, nah nanti kita sesuaikan perkembangan lanjut untuk Kota Bandung,” tuturnya.

Baca Juga: Angka Kematian DBD Tertinggi Skala Nasional, Kota Tasikmalaya Siaga Satu

Eddy mengatakan, kompetisi Liga 1 2020 baru akan kembali berjalan pada bulan Oktober. Namun, mudah-mudahan di 14 hari kedepan status Kota Bandung bisa beralih menjadi zona hijau sehingga nantinya memungkinkan ada satu kelonggaran lagi untuk bisa digunakan kompetisi. Namun, dengan syarat tanpa penonton.

Jika Persib di kemudian hari mengajukan GBLA sebagai kandangnya, tentunya sudah siap karena secara fisik persyaratan unuk latihan sudah siap sehingga kemungkinan jika digunakan untuk kompetisi pun bisa digunakan.

“Karena dari sisi pemeliharaan terus kita lakukan rutin termasuk perbaikan-perbaikan yang kemarin saat akan digunakan liga karena terhenti covid kita sudah antisipasi itu. Jadi sebenarnya GBLA secara fisik untuk latihan atau kompetisi siap,” ujarnya.

Baca Juga: Bejat, Seorang Kakak Jadikan Dua Adik Kandungnya Budak Nafsu Selama 5 Tahun, Salah Satunya Hamil

Namun, jika digunakan untuk kompetisi di saat seperti ini. Pertandingan pun tidak bisa disaksikan oleh penonton.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat