kievskiy.org

Brace Marc Klok ke Gawang PSIS Semarang Buat Persib Dekati Rekor 1.000 Gol di Liga 1

Gelandang Persib Bandung Marc Klok (tengah) saat menggiring bola di tengah pertandingan Liga 1 2023/2024 PSIS Semarang vs Persib di Stadion Jatidiri Semarang Minggu, 20 Agustus 2023.
Gelandang Persib Bandung Marc Klok (tengah) saat menggiring bola di tengah pertandingan Liga 1 2023/2024 PSIS Semarang vs Persib di Stadion Jatidiri Semarang Minggu, 20 Agustus 2023. /Persib

PIKIRAN RAKYAT – Dua gol Marc Klok ke gawang PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Minggu, 20 Agustus 2023 tak hanya menyuguhkan kemenangan kedua Maung Bandung di BRI Liga 1 2023-2024. Brace itu kian mendekatkan Persib ke torehan rekor baru 1.000 gol sejak Liga 1 Indonesia bergulir pada tahun 1994.

Dua gol yang dicetak pemain berusia 30 tahun itu merupakan gol ke-991 dan 992 Persib dari 727 pertandingan yang dimainkan. Kemungkinan besar, rekor 1.000 gol Persib bakal pecah di kompetisi BRI Liga 1 2023-2024.

Dikutip dari laman resmi Persib, sebagai kilas balik, Persib memainkan pertandingan perdananya di Liga Indonesia pada 27 November 1994. Saat itu, Maung Bandung dikalahkan Pelita Jaya 0-1 di Stadion Utama Senayan yang sekarang disebut Gelora Bung Karno.

Sedangkan, gol pertama Persib di kompetisi perserikatan baru bisa diciptakan Sutiono Lamso pada pertandingan kedua. Kala itu, Persib mempermalukan Persijatim Jakarta Timur dengan skor 2-1 di Stadion Bea Cukai, 30 November 1994.

Baca Juga: Chelsea Belum Kapok, Senggol Arsenal demi Boyong Folarin Balogun Seharga Rp975 Miliar

Sejak saat itu, para pemain persib silih berganti membobol gawang lawan-lawannya. Walaupun tak selalu menghadirkan kemenangan, dan fluktuatifnya prestasi Persib, beberapa pemain menjadi pencetak gol monumental bagi tim kebanggaan Jawa Barat itu.

Antara lain gol ke-100 oleh Robby Darwis, gol ke-200 oleh Asep Dayat, gol ke-300 oleh Ekene Ikenwa, gol ke-400 oleh Rafael Alves Bastos, gol ke-500 oleh Cristian Gonzales. Selanjutnya, Mbida Messi (600), Abdul Rahman (700). Patrich Wanggai (800), dan Wander Luiz (900).

Mesin gol Persib diharapkan terus berproduksi dan menghadirkan kemenangan demi kemenangan demi meraih prestasi gemilang di Liga 1 yang sudah hampir satu dekade puasa gelar. Saat ini, pencetak gol ke-1.000 Persib masih dinantikan.

Baca Juga: 10 Fakta Menarik Crystal Palace vs Arsenal, Eddie Nketiah dan Bukayo Saka Berpotensi Pecahkan Rekor

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat