kievskiy.org

Ditaksir Mampu Saingi Gaji Presiden Jokowi, Modal Awal YouTuber Ini Ternyata Cuma Rp80.000

Ilustrasi YouTube.
Ilustrasi YouTube. /Pixabay Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Siapa bilang jadi YouTuber harus bermodal besar? Hal ini dipatahkan oleh salah satu YouTuber yang kanalnya dikenal dengan IQ7.

IQ7 sempat membagikan informasi di credit title review film yang diunggahnya di YouTube besaran modal untuk proses produksi kontennya.

IQ7 mengaku hanya menggunakan tripod mini dengan harga di bawah Rp50.000.

Baca Juga: PSG Nantikan Perkembangan Neymar untuk Hadapi Pemuncak Klasemen Sementara 

Selain tripod, IQ7 menggunakan clip on atau microphone untuk merekam suaranya yang harganya sekitar Rp30.000.

Namun siapa sangka, dengan modal di bawah Rp100.000 ini, IQ7 meraup penghasilan yang fantastis.

Sebagaimana diberitakan BagikanBerita.com dalam artikel "Hanya Modal Tripod Rp30 ribu, Youtuber IQ7 Hasilkan Gaji Miliaran Rupiah Perbulan", meski dengan peralatan yang sederhana dan dikerjakan sendiri, gajinya dari YouTuber ini bisa mencapai ratusan juta bahkan miliar rupiah.

Baca Juga: Sebut Vicky Prasetyo Berbohong Soal SP3, Angel Lelga: Hati-hati Anda Kalau Berbicara

Konten YouTube-nya laris ditonton jutaan pasang mata. Selain itu, jumlah subscriber-nya hingga 17 Desember 2020 ini sudah mencapai 1,9 juta subscribe.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat