kievskiy.org

Harga Laptop Merah Putih Selangit, Ahli Teknologi Bongkar Jeroannya

Ilustrasi laptop. Ahli teknologi bongkar isi laptop merah putih.
Ilustrasi laptop. Ahli teknologi bongkar isi laptop merah putih. /Pikiran Rakyat Pixabay/Free-Photos

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Indonesia tengah berencana untuk mengalokasikan dana sebesar Rp2,4 triliun untuk pengadaan laptop pelajar.

Namun sayangnya, banyak warga yang menilai bahwa laptop yang diberi nama Laptop Merah Putih ini terlalu mahal dengan spesifikasi yang minim.

Pasalnya, sejumlah pihak menduga harga laptop Merah Putih mencapai Rp10 juta per unitnya.

Reviewer gawai dan teknologi David Brendi atau bisa disebut David GadgetIn ikut membelah isi dari Laptop Merah Putih tersebut. 

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2021: Pertama Kali Sepanjang Sejarah, Tim Badminton Ganda Putri Indonesia Masuk Final

David Brendi menjelaskan bahwa pemerintah telah mengklarifikasi harga laptop Rp10 juta tesebut. Dijelaskan, bahwa Rp10 juta tersebut terdiri dari laptop, printer, scanner, router dan connector.

Meski begitu, David masih menganggap harga tersebut terlalu mahal. Kecuali jika printer dan lainnya berharga Rp2jutaan.

Ia lantas menjaskan bahwa kunci laptop merah putih berada di sistem operasi OS.

"Dengan spesifikasi laptop itu, jelas cupu banget kalau dipakai pada sistem operasi Windows. Tapi ini Chrome OS," ungkapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat