kievskiy.org

3 Aplikasi dengan Try Out Online Gratis di Tengah Wabah Covid-19

Seorang tutor merekam materi pembelajaran media daring dari aplikasi yang bergerak di bidang edukasi Pahamify di Sadewa Raya, Kelurahan Bantarjati, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/3/2020). Permintaan pembelajaran melalui media daring untuk siswa SMA yang akan menghadapi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) mengalami peningkatan dari biasanya 5 ribu menjadi 25 ribu pengguna dari berbagai daerah di Indonesia setiap harinya karena dampak keputusan Pemerintah melakukan pembatasan sosial atau social distancing untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona (COVID-19). ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/foc.
Seorang tutor merekam materi pembelajaran media daring dari aplikasi yang bergerak di bidang edukasi Pahamify di Sadewa Raya, Kelurahan Bantarjati, Kota Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/3/2020). Permintaan pembelajaran melalui media daring untuk siswa SMA yang akan menghadapi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) mengalami peningkatan dari biasanya 5 ribu menjadi 25 ribu pengguna dari berbagai daerah di Indonesia setiap harinya karena dampak keputusan Pemerintah melakukan pembatasan sosial atau social distancing untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona (COVID-19). ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/foc. /ARIF FIRMANSYAH ARIF FIRMANSYAH

PIKIRAN RAKYAT – Belajar dari rumah secara streaming, melalui video call, atau sekolah online, dilakukan para pelajar sebagai imbas wabah Covid-19.

Belva Devara, selaku Pendiri dan Direktur Utama Ruangguru, menyadari bahwa kegiatan belajar mengajar tidak bisa terganggu oleh situasi ini.

Selain akses belajar, pelajar juga perlu mengukur kemampuannya melalui try out, dan ini pun sudah bisa dilakukan secara online dan gratis.

Baca Juga: Satu Warga Kabupaten Sukabumi Positif Corona

"Meskipun kami sudah menyediakan berbagai layanan belajar alternatif, namun kami menyadari bahwa terkadang koneksi internet bisa menjadi penghalang. Jadi, kami sangat menyambut positif niat baik dari Telkomsel untuk ikut serta membantu akses belajar bagi anak-anak Indonesia," ujar Belva, seperti dilansir Antara.

Untuk membantu siswa agar bisa belajar efektif di rumah, Ruangguru meluncurkan program Sekolah Online Ruangguru Gratis.

Try out online gratis Ruangguru

Lewat program ini, para siswa dapat mengikuti pembelajaran jarak jauh secara daring (live teaching) setiap hari Senin sampai Jumat, layaknya sekolah seperti biasa, di aplikasi Ruangguru.

Baca Juga: Positif Covid-19, Dirjen Perkeretaapian Zulfikri

Selain fasilitas live teaching, para siswa dapat terus melatih pemahamannya melalui fitur Bank Soal dan try out online gratis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat