kievskiy.org

Google Larang Karyawannya Gunakan Zoom di Laptop Perusahaan

LAYANAN video meeting Zoom.*
LAYANAN video meeting Zoom.* /AFP/Ouivier Douliery

PIKIRAN RAKYAT - Kepopuleran aplikasi Zoom dalam layanan konferensi video telah membuat Google membuat larangan untuk karyawannya agar tidak menggunakan aplikasi tersebut di laptop perusahaan.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Neowin, minggu lalu Google telah mengirim email kepada para karyawan yang menginstal aplikasi Zoom di laptop mereka.

Dalam email tersebut, karyawan diberi tahu bahwa aplikasi konferensi video tidak akan berfungsi lagi mulai minggu ini.

Baca Juga: Apa Gejala Penyakit Meningitis yang Menyebabkan Glenn Fredly Meninggal? 

Perusahaan yang berbasis di California, Amerika Serikat itu mengutip bahwa aplikasi Zoom rentan terhadap keamanan.

“Kami telah lama memiliki kebijakan untuk tidak mengizinkan karyawan menggunakan aplikasi yang tidak disetujui untuk pekerjaan yang berada di luar jaringan perusahaan kami.

"Baru-baru ini, tim keamanan kami memberi tahu karyawan menggunakan Zoom Desktop Client bahwa itu tidak akan lagi berjalan di komputer perusahaan karena tidak memenuhi standar keamanan kami untuk aplikasi yang digunakan oleh karyawan kami," kata juru bicara Google Jose Castaneda.

Baca Juga: Bima Arya Kabarkan Kondisinya Usai 20 Hari Dirawat karena Positif COVID-19 

Dia menyarankan agar karyawannya dapat menggunakan Zoom di perangkat atau ponsel lain agar bisa tetap berhubungan dengan keluarga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat