kievskiy.org

Mata Uang Kripto Berkembang, Microsoft Sampai Rilis Pendataan Berbasis Bitcoin untuk Lawan Covid-19

ILUSTRASI bitcoin.*
ILUSTRASI bitcoin.* /Pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Mata uang kripto semakin dilirik, bahkan oleh perusahaan raksasa seperti Microsoft.

Awal Juni lalu, seperti dikutip dari laman Coin Telegraph, Microsoft rilis alat pendataan berbasis Bitcoin, yang digunakan sebagai fast-track kondisi kritis akibat Covid-19.

Di Afrika Selatan, sedang berkembang penataan panel tata surya untuk bisa meningkatkan penghasilan warga penggunanya, dengan membuka dompet bitcoin.

Baca Juga: Honda Bangun Pusat Riset Untuk Percepat Pengembangan Mobil Listrik di Tiongkok

Melihat peluangnya di dunia global, pedagang aset kripto Indonesia, mengumumkan kehadiran platform terbaru mereka, Tokocrypto 2.0 berbasis Binance Cloud.

Platform ini dikembangkan dengan dukungan dari Binance, salah satu pedagang aset kripto terbesar di dunia.

Versi terbaru ini, menurut Pang Xue Kai, Co-Founder dan CEO Tokocrypto sudah bisa diakses masyarakat luas.

Baca Juga: Terapkan Protokol Kesehatan, Taman Safari Indonesia Buka Mulai 15 Juni 2020

“Melalui platform baru ini, kami akan meng-upgrade pengalaman nasabah kami dengan beragam peningkatan yang lebih baik lagi, termasuk token yang lebih beragam dan fitur yang lebih banyak,” katanya, Jumat, 12 Juni 2020.

Versi baru ini memungkinkan transaksi lebih aman, serta menghadirkan banyak variasi token.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat