kievskiy.org

Sehari Jelang Blokir Kominfo, Mobile Legends dan Daftar Game Ini Akhirnya Didaftarkan ke PSE

Ilustrasi. Aplikasi bisa diblokir Kominfo jika tak terdaftar PSE.
Ilustrasi. Aplikasi bisa diblokir Kominfo jika tak terdaftar PSE. /Pixabay/200degrees

PIKIRAN RAKYAT - Masa pendaftaran Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE)  Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan segera berakhir.

Kominfo memberikan kesempatan kepada perusahaan asing maupun domestik untuk mendaftarkan aplikasi mereka sampai 20 Juli 2022 besok.

Di antara aplikasi-aplikasi yang ada, sejumlah permainan pun menjadi perhatian karena tak luput dari ancaman pemblokiran ini.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1054: Shanks Tiba di Wano, Sabo, dan Satu Karakter Besar Tewas?

Sebut saja Mobile Legends, Free Fire, dan Player Unknown's Battlelgrounds (PUBG) yang banyak dimainkan masyarakat Indonesia.

Permainan-permainan tersebut terancam diblokir jika masih belum didaftarkan ke PSE Kominfo.

Menjelang akhir masa pendaftaran, berikut ini nama game yang telah didaftarkan ke PSE Kominfo:

Baca Juga: Chris Evans ‘Captain America’ Sedang Mencari Jodoh, Begini Kriteria untuk Menjadi Istrinya

  1. Mobile Legends: Adventure
  2. Mobile Legends: Bang Bang
  3. Ragnarok X: Next Generation
  4. The Heroic Legend of Eagarlnia
  5. Warhammer 40.000 Lost Crusade
  6. My Time At Portia
  7. Watcher of Realms
  8. Hundred Days
  9. Inked
  10. Mini World

Baca Juga: Robert Alberts Bicara Target Persib Bandung di Liga 1 2022-2023

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat