kievskiy.org

Apa itu Flightradar24? Berikut Penjelasan dan Cara Memonitor Pesawat dari Darat

Ilustrasi pesawat. Apa itu Flightradar24?
Ilustrasi pesawat. Apa itu Flightradar24? /Pixabay/Defence-Imagery

PIKIRAN RAKYAT – Teknologi digital semakin canggih saja, seiring berjalannya waktu. Salah satunya teknologi digital penerbangan yang dibuktikan dengan adanya Flightradar24.

Beberapa hari ini Flightradar24 banyak dicari tahu. 

Flightradar24 adalah aplikasi untuk memantau secara online penerbangan pesawat sejak awal terbang sampai mendarat di tujuan.

Baca Juga: Lirik Lagu Glimpse of Us Joji, Lengkap dengan Terjemahan dan Makna di Baliknya

Adapun data-data dalam Flightradar24 ini berupa jalur penerbangan, tempat keberangkatan, tujuan, keberangkatan, jenis pesawat terbang, dan data penerbangan lainnya.

Layanan Flightradar24 juga tersedia secara online dan bisa Anda download pada perangkat iOS atau Android.

Flightradar24 mempunyai fitur ADS-B (Automatic Dependent Surveillance-Broadcast), yaitu menangkap sinyal di atas dengan penerima berdasarkan teknologi fitur ADS-B. Sehingga bisa memberikan snapshot real-time dari hampir semua yang ada di langit.

Baca Juga: Perbandingan Susu Almond, Kedelai, dan Oat, Kandungan hingga Manfaatnya

Dengan munculnya aplikasi Flightradar24, akan semakin mempermudah seseorang untuk mengakses ataupun memantau keberadaan pesawat yang sedang terbang saat ini hanya melalui smartphone saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat