kievskiy.org

Sering Digunakan para Musisi Saat Bernyanyi, Apa Itu In Ear Monitors atau IEMs?

Ilustrasi. Simak fungsi In Ear Monitors.
Ilustrasi. Simak fungsi In Ear Monitors. /Pixabay/Bruno Germany

PIKIRAN RAKYAT – Melihat penyanyi profesional menggunakan earphone saat membawakan lagu-lagu di atas panggung sudah bukan menjadi hal yang asing lagi.

Namun, mungkin banyak yang bertanya-tanya, sebenarnya apa yang didengarkan oleh penyanyi tersebut.

In Ear Monitors (IEMs) merupakan perangkat yang digunakan oleh musisi untuk mendengarkan musik dan mengontrol suara mereka saat sedang melakukan pertunjukan.

Dalam sistem In Ear Monitors (IEMs) terdiri dari tiga komponen yaitu pemancar, penerima dan sepasang earphone.

Baca Juga: Nangis di Perpisahan CEO Persebaya, Gelandang Persib Rachmat Irianto Kini Dirindukan Bonek: Mbalik o Cak

Pemancar ditempatkan ke samping dan digunakan untuk mengirim audio pertunjukan ke penerima. Audio ini dikenal sebagai campuran monitor.

Penerima umumnya mengenakan sebuah sabuk yang terhubung dengan ear monitor. Sabuk tersebut memiliki tombol volume yang bisa diputar untuk mendapatkan level terbaik.

Selain itu, ear monitor yang digunakan oleh para musisi profesional dapat meredam suara bising sehingga mendapatkan kualitas musik dan suara yang jernih.

Baca Juga: Fuji Sumpahi Netizen Masuk Neraka Gegara Buat Dewi Zuhriati Menangis: Karma Lebih Gede

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat