kievskiy.org

Hasil MLBB Men SEA Games 2023: Kalah dari Myanmar, Berikut Skenario Indonesia ke Semifinal

Timnas MLBB Men Indonesia di SEA Games 2023.
Timnas MLBB Men Indonesia di SEA Games 2023. /Instagram @pbesi_official

PIKIRAN RAKYAT - Tim MLBB Putra Indonesia kembali kalah di babak grup SEA Games 2023 setelah ditaklukkan Myanmar dengan skor 1-0 pada Jumat, 12 Mei 2023. Pada hari yang sama, timnas MLBB Putra juga kalah dari Kamboja. Dua kekalahan ini membuat peluang Indonesia semakin kecil untuk melaju ke babak selanjutnya.

Timnas MLBB Putra kembali menelan kekalahan di babak Group Stage ketika berhadapan dengan Myanmar. Pada babak ini, setiap tim memainkan satu pertandingan dengan format best-of-1 (BO1).

Indonesia tetap menurunkan line-up yang sama seperti sebelumnya, yaitu Jabran “Branz” Bagus Wiloko, Gilang “Sanz”, Rizki “Saykots” Awandi Iskandar, Rachmad “Dreams” Wahyudi, dan Albert “Alberttt” Neilsen.

Baca Juga: Manajer yang Ajak Karyawati di Bekasi Staycation Dipecat, Proses Hukum Tetap Berlanjut

Timnas Myanmar yang diisi oleh tim Falcon Esports berhasil menguasai pertandingan selama 17 menit 32 detik. Myanmar melakukan dua kali wipeout terhadap timnas Indonesia.

Kekalahan kedua ini sangat mempengaruhi peluang timnas MLBB Indonesia untuk lolos ke babak selanjutnya, yaitu semifinal. Timnas hanya memiliki satu pertandingan tersisa di babak Group Stage.

Pertandingan terakhir mereka adalah melawan Singapura yang akan berlangsung pada hari berikutnya, 13 Mei 2023, pukul 13.30 WIB. Pertandingan ini akan menentukan nasib Indonesia di SEA Games 2023 MLBB.

Baca Juga: Daftar Roster MLBB di SEA Games 2023, dari Indonesia hingga Tuan Rumah Kamboja

Skenario Timnas MLBB Indonesia Maju ke Semifinal

Peluang Timnas Indonesia maju ke babak semifinal sudah sangat kecil mengingat hanya dua tim terbaik yang bakal melaju ke babak tersebut. Kendati demikian bukan berarti Alberttt cs tidak dapat melanjutkan pertandingan.

Kemenangan dalam laga kontra Singapura menjadi prasyarat utama yang bias memelihara asa Timnas maju ke semifinal. Akan tetapi, Singapura harus mampu menaklukan Kamboja pada laga sebelumnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat