kievskiy.org

Daftar Harga Pasang Layanan Starlink, Ada Paket Personal hingga Bisnis

Ilustrasi Starlink milik Elon Musk.
Ilustrasi Starlink milik Elon Musk. /Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Pendiri SpaceX, Elon Musk, secara resmi meluncurkan layanan Starlink di Indonesia. Layanan internet berbasis satelit itu diresmikan pada Minggu, 19 Mei 2024 di Puskesmas Pembantu Sumerta Kelod, Denpasar, Bali.

Kehadiran Starlink dinilai bisa membantu pemerintah dalam memeratakan layanan internet sekaligus mengurangi jumlah titik buta internet di daerah-daerah terpencil.

Berapa harga pasang layanan Starlink?

Untuk bisa menikmati layanan Starlink, pelanggan harus memiliki perangkat Very Small Aperture Terminal (VSAT) atau stasiun penerima sinyal. Biaya pengadaan VSAT ini terpisah dari paket langganan internet Starlink.

Saat ini, ada dua VSAT yang ditawarkan. Pertama, VSAT untuk pelanggan yang menetap di suatu lokasi, seperti area perumahan. VSAT jenis ini bisa dibeli dengan harga Rp7.800.000.

Kedua, VSAT yang digunakan oleh pelanggan dengan mobilisasi tinggi. VSAT jenis ini biasanya dipasang di kapal yang aktif beroperasi di perairan. VSAT jenis ini ditawarkan seharga Rp43.721.590.

Paket Internet

Starlink menyediakan beberapa paket layanan internet mulai dari personal hingga bisnis. Khusus layanan personal yang diprediksi jadi paket favorit di Indonesia, terdiri dari tiga jenis yakni Residensial, Jelajah, dan Kapal.

Paket Personal

Paket Residensial dibanderol dengan harga yang paling terjangkau, yakni Rp750.000 per bulan. Paket ini cocok untuk mereka yang tinggal di perumahan dan membutuhkan internet berkecepatan tinggi tanpa batasan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat