kievskiy.org

Sejumlah Operasional Kereta Api Jarak Jauh di Daop 2 Bandung Dibatalkan Saat PPKM Darurat

Penumpang duduk dengan menjaga jarak dalam gerbong kereta api.
Penumpang duduk dengan menjaga jarak dalam gerbong kereta api. /Antara/Reno Esnir

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah operasional kereta api di wilayah Daerah Operasi 2 Bandung mengalami penyesuaian jumlah selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat 3-20 Juli 2020. Langkah tersebut diambil untuk mengoptimalkan pembatasan kegiatan masyarakat melalui pengurangan perjalanan Kereta Api di berbagai wilayah

Manager Humasda Daop 2 Bandung, Kuswardoyo mengatakan penyesuaian operasional KA di wilayah Daop 2 Bandung yakni pembatalan KA jarak jauh dan KA Lokal.

Untuk KA jarak jauh yang dibatalkan antara lain (1) Argo Parahyangan relasi Bandung-Gambir keberangkatan pukul 18.25, (2) Mutiara Selatan relasi Bandung-Surabayagubeng keberangkatan pukul 20.30, (3) Baturraden relasi Bandung-Purwokerto keberangkatan pukul 16.30.

Kemudian, (4) Pasundan relasi Kiaracondong-Surabayagubeng) keberangkatan pukul 10.10, dan (5) Lodaya relasi Bandung-Solo keberangkatan pukul 07.05. Adapun KA Lokal yang dibatalkan yakni (1) Walahar relasi Purwakarta-Cikarang, (2) Cibatuan relasi Cibatu-Purwakarta, dan (3) Siliwangi relasi Cipatat-Sukabumi.

Baca Juga: Muncul Kasus Pasien Covid-19 Meninggal Lantaran Kekurangan Oksigen, Ketua Satgas IDI: Ini Sinyal Buruk

“Sehingga KA yang masih beroperasi periode 3-20 Juli di wilayah Daop 2 Bandung sebanyak 8 perjalanan KA Jarak Jauh,” katanya akhir pekan lalu.

Untuk KA jarak jauh yang masih beroperasi antara lain (1) Argo Parahyangan relasi Bandung-Gambir keberangkatan pukul 06.00 WIB dan pukul 15.00, (2) Argo Wilis relasi Bandung-Surabayagubeng keberangkatan pukul 08.10, (3) Malabar relasi Bandung-Malang keberangkatan pukul 17.00, (4) Turangga relasi Bandung-Surabayagubeng keberangkatan pukul 18.20, (5) Harina relasi Bandung-Surabayaturi keberangkatan pukul 20.20, (6) Kutojaya Selatan relasi Kiaracondong- Kutoarjo keberangkatan pukul 22.05, dan (7) Kahuripan relasi Kiaracondong-Blitar keberangkatan pukul 23.10.

“Bagi calon pelanggan yang telah membeli tiket namun perjalanan KA-nya dibatalkan, bea tiket akan dikembalikan 100%. Masyarakat yang telah membeli tiket tersebut juga akan dihubungi oleh Contact Center 121 terkait proses pembatalan tiketnya. Untuk mengetahui KA yang masih beroperasi pada masa PPKM pelanggan dapat mengeceknya melalui aplikasi KAI Access, web KAI, dan channel resmi penjualan tiket KAI lainnya," ujar Kuswardoyo.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat