kievskiy.org

Pencuri Spesialis Pecah Kaca Mobil Incar Nasabah Bank

CIMAHI, (PR).- Nasabah bank menjadi sasaran kejahatan komplotan pencurian dan perampokan spesialis pecah kaca mobil yang berhasil dibekuk jajaran Satuan Reserse Kriminal Polres Cimahi. Mereka beroperasi di sejumlah provinsi sambil berpindah-pindah. Dua pelaku dikenai tembakan di bagian kaki karena melawan petugas saat ditangkap.

Kapolres Cimahi AKBP Rusdy Pramana Suryanagara menyatakan, komplotan pencuri tersebut terdiri dari delapan tersangka berinisial DH, VA, TA, AA, NA, BA, AS dan AM. Mereka diamankan di beberapa tempat berbeda.

"Berhasil kami amankan komplotan pencuri spesialis pecah kaca berjumlah 8 orang. Mereka mengincar nasabah bank yang baru saja melakukan transaksi di bank," katanya.

Di wilayah hukum Polres Cimahi, dua tempat kejadian perkara (TKP) yakni depan rumah makan padang angkasa Desa Margajaya, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat dengan kerugian Rp 250 juta. Juga di Jalan Raya Tangkuban Parahu, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat sekitar Rp 500 juta.

Semula, keterangan tersangka komplotan ini telah beraksi di 10 tempat kejadian. "Mereka akhirnya mengaku kerap beroperasi di beberapa provinsi seperti Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur. Jadi, kami tidak percaya begitu saja," katanya.

Dari delapan tersangka, lima bertugas sebagai eksekutor, dan tiga sebagai penadah barang curian. Dua tersangka atas nama DH dan VA terpaksa dilumpuhkan dengan ditembak betisnya lantaran akan kabur dan melawan petugas saat akan ditangkap. "Dua orang tersangka kami lumpuhkan karena berusaha melawan dan melarikan diri saat ditangkap," jelasnya.

Selain di wilayah hukum Polres Cimahi, Rusdy menngungkapkan, komplotan dari Lubuk Linggau tersebut juga sering beraksi di daerah lain, seperti Kabupaten Bandung, Kabupaten Tasikmalaya, Indramayu, Cianjur, Subang dan Purwakarta. Jika mereka merasa sudah selesaikan target operasi atau merasa terendus, berpindah menghilangkan jejak.

Kasat Reskrim Polres Cimahi AKP Niko N Adiputra menambahkan, setiap kali beraksi para pelaku biasanya berjumlah 10 hingga 12 orang. Mereka memiliki peran dan tugas yang berbeda, ada yang bertugas di dalam bank, di luar dan di jalanan.

"Target mereka nasabah yang mengambil uang banyak. Jika target sudah ditemukan, mereka pun mulai beraksi. Satu pelaku memantau di deretan nasabah di dalam gedung bank, setelah dapat target dia memberi kabar pelaku di luar untuk bersiap," katanya.

Terkini Lainnya

  • Tags

  • perampokan

  • pencurian

  • cimahi

  • Polres Cimahi

  • Artikel Pilihan

  • Terkini

  • Tumpukan Sampah di Bandung Jadi Pemandangan Baru, Pemkot Usulkan Perpanjangan Masa Darurat

  • Musyawarah Forkopimda Perlu Lebih Intens

  • Tawarkan Harga Miring, Bazar Gerakan Pangan Murah Diminati Warga Cimahi

  • Cegah Kebakaran, Jalur Pendakian di Bandung Utara Ditutup sejak 11 September 2023

  • Pemkot Cimahi Hibahkan Lahan Bangunan ke KPU Kota Cimahi

  • Polling Pikiran Rakyat

  • Terpopuler

  • Profil Dewi Paramita, Mantan Kekasih Ibrahim Risyad Sebelum Menikah dengan Salshabilla Adriani

  • Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Batang Jawa Tengah Sore Ini

  • Prediksi Skor Argentina vs Kanada di Copa America 10 Juli 2024: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

  • Prediksi Skor Spanyol vs Prancis Euro 10 Juli 2024: Statistik, Head to Head, Susunan Pemain

  • Ibrahim Risyad Diduga Cinlok dengan Salshabilla Adriani Saat Masih Pacaran dengan Dewi Paramita

  • Perjalanan Cinta Ibrahim Risyad dan Salshabilla Adriani, Dikabarkan Menikah Hari Ini 7 Juli 2024

  • Pegi Setiawan Dibebaskan Hari Ini, Hakim: Status Tersangkanya Tidak Sah

  • Jawaban Polri Setelah Pegi Setiawan Dinyatakan Bebas dan Gugur sebagai Tersangka Kasus Vina Cirebon

  • 11 Program Pemerintah Pakai Singkatan Nyeleneh: Siska Ku Intip, Mas Dedi Memang Jantan, dan Jebol Ya Mas

  • Indonesia Diguncang Gempa 8 Kali Hari Ini 7 Juli 2024, Paling Kencang di Batang Jateng

  • Kabar Daerah

  • 6 Hotel Romantis di Pulau Bali, Menginap di Sini Terasa Bagaikan Putri Sehari

  • Akankah Koalisi Partai Putra Jokowi, PSI dengan PKS Merambah ke Jateng dan Jakarta?

  • Harga Tiket Danau danau Terindah di Boyolali, Bisa Makan dan Ngopi dengan View Gunung Merbabu dan Merapi

  • Wow, Prajurit TNI AL Juarai Enduro TAC 2024 Motocross

  • Nggak Cuma Mangga dan Anggur, Probolinggo Punya 6 Tempat Wisata Bersejarah yang Bikin Kamu Lompat ke Masa Lalu

  • Pikiran Rakyat Media Network

  • Telah diverifikasi oleh Dewan Pers
    Sertifikat Nomor 999/DP-Verifikasi/K/V/2022

Tautan Sahabat