kievskiy.org

Warga Jakarta Ditemukan Tewas Tersangkut Pohon di Bekasi

EVAKUASI temuan mayat tersangkut pohon di pesisir Pantai Beting, Kampung Pantai Beting, Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi.*
EVAKUASI temuan mayat tersangkut pohon di pesisir Pantai Beting, Kampung Pantai Beting, Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi.* /PRADITA SYAH/ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Warga Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi digegerkan penemuan mayat yang tersangkut di ranting pohon bakau.

Korban yang diketahui bernama Buncai (45) ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa di pesisir laut Pantai Beting, Kampung Pantai Beting, RT 5, RW 2, Desa Pantai Bahagia, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi.

"Korban sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur," kata Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi, Komisaris Besar Polisi Hendra Gunawan, Senin 6 Januari 2020 seperti dilaoprkan Antara.

Baca Juga: Nadiem Makarim Sebut Kemendikbud Siapkan Tunjangan 3 Bulan Berturut-turut untuk Guru Terdampak Banjir 2020

Baca Juga: Aliansi Bobotoh Berikan Bantuan untuk Korban Banjir Jakarta

Ia mengatakan, korban ditemukan dua warga setempat, Sanusi dan Tasim, Minggu 5 Januari 2020. Saat hendak memancing di pesisir pantai tersebut, mereka dikejutkan sosok mayat menyangkut di pohon bakau.

Melihat hal itu, keduanya langsung melaporkan kepada warga dan diteruskan kepada polisi yang datang dan mengevakuasi korban.

Gunawan belum bisa memastikan penyebab korban tewas dan masih menunggu hasil autopsi tim dokter di RS Polri.

Saat ditemukan, korban menggunakan kaos berwarna merah dan jas hujan yang sudah robek berwarna biru, celana jeans abu-abu, berkulit putih, serta terdapat tato kepala kelelawar di lengan kanannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat