kievskiy.org

Toilet Umum Taman Tegalega Bandung Bau Pesing, Patung Dinosaurus Merana

TAMAN Tegalega Bandung.*
TAMAN Tegalega Bandung.* /ALZA AHDIRA/PR

PIKIRAN RAKYAT - Toilet umum di Taman Tegalega, Kota Bandung kotor dan bau pesing.  Selain itu, sampah yang berserakan membuat kondisi taman terkesan kumuh.

Bau pesing di toilet umum Taman tegalega merupakan dampak dari minimnya fasilitas, selain juga karena rendahnya tingkat kesadaran pengunjung akan kebersihan.

Terdapat 5 toilet umum di Taman Tegalega yang letaknya berjauhan. Salah satu di antaranya kotor. Bau tidak sedap menyeruak dari toilet tersebut.

Baca Juga: Crowne Plaza Bandung Meriahkan Tahun Baru Imlek dengan Aneka Dim Sum Tanpa Batas

KONDISI bagian dalam toilet umum di Taman Tegalega, Kota Bandung, Selasa 7 Januari 2020.*
KONDISI bagian dalam toilet umum di Taman Tegalega, Kota Bandung, Selasa 7 Januari 2020.*

“Memang untuk fasilitas kamar kecil sangat kurang. Kami sudah mengalokasikan dana untuk membenahi hal tersebut,” ujar Oding Mulyana, Kepala UPT Taman Tegalega, Selasa 7 Januari 2020.

Sementara itu, pemeliharaan terhadap ornamen yang ada di Taman Tegalega juga luput dari perhatian.

ORNAMEN dinosaurus di Taman Tegalega Bandung rusak, Selasa 7 Januair 2020.*
ORNAMEN dinosaurus di Taman Tegalega Bandung rusak, Selasa 7 Januair 2020.*

Patung dinosaurus yang ada di Taman Lampion adalah salah satu contohnya. Banyak patung dinosaurus yang sudah mengalami kerusakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat