kievskiy.org

Lagi, Jumlah Pasien Positif Corona Asal Cimahi yang Meninggal Bertambah di RSHS Bandung

Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.*
Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Seorang warga Kota Cimahi berstatus positif terjangkit virus corona (Covid-19) meninggal di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Kamis 26 Maret 2020.

Pasien yang berprofesi sebagai dokter di salah satu rumah sakit di Kota Cimahi sebelumnya berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) hingga hasil tes menyatakan positif covid-19, menambah kasus positif di Kota Cimahi menjadi 4 kasus.

Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cimahi Chanifah Listyarini, membenarkan hal tersebut.

Baca Juga: Etnis Tionghoa di Italia Alami Diskriminasi Parah, PHK dan Siksaan hingga Disebut 'Virus Tiongkok'

"Warga Kota Cimahi meninggal di RSHS Bandung dalam perawatan dan positif Covid-19," ujarnya saat dihubungi.

Saat ini, pihaknya sudah melakukan sterilisasi di lingkungan tempat tinggal pasien. Termasuk melakukan tracing kontak dengan pasien dan mengkategorikan keluarga serta orang di sekitar tempat tinggal pasien positif tersebut sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP).

"Dinkes Cimahi menindaklanjuti kasus tersebut dengan melakukan sterilisasi dan memantau anggota keluarganya yang lain serta para tetangga atau orang dekatnya," imbuhnya.

Baca Juga: Terkonfirmasi, Satu Warga Kuningan Dipastikan Positif Virus Corona

Data Dinkes Kota Cimahi, perkembangan kasus terkait covid-19 di Kota Cimahi hingga Kamis 26 Maret 2020 yaitu kasus positif Covid-19 di Kota Cimahi menjadi 4 kasus.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat