kievskiy.org

Meski APD Seadanya, Ester Tak Gentar Kirimi Makanan Keluarga Terpapar Covid-19 di Cimahi

Semangat Menolong Menguatkan Ester dan Warga Cipageran Asri Mengantar Makanan Setiap Hari Untuk Keluarga Terpapar Covid-19.*
Semangat Menolong Menguatkan Ester dan Warga Cipageran Asri Mengantar Makanan Setiap Hari Untuk Keluarga Terpapar Covid-19.* /RIRIN NF/PR

PIKIRAN RAKYAT – Semangat menolong sesama menjadi penguat bagi Ester Juliana Turnip (52) dan warga lainnya, untuk mengantarkan makanan serta kebutuhan lainnya untuk keluarga yang terpapar corona virus disease (Covid-19).

Seperti diketahui satu keluarga di RW 10 Kompleks  Cipageran Asri Kel. Cipageran Kec. Cimahi Utara Kota Cimahi jadi ODP virus corona, lantaran anggota keluarganya positif Covid-19.

Aksi tolong menolon di Cipageran Asri Cimahi ini juga memperoleh apresiasi tertinggi dari Presiden Joko Widodo.

Baca Juga: Tampilan Nissan X-Trail Anyar Tersebar, Begini Tampang dan Spesifikasinya

Sempat waswas, namun mereka tetap melakukan tugas tersebut meski dengan keterbatasan alat pelindung diri (APD).
Ester mengatakan, awalnya dia ditunjuk Forum Cipageran Asri untuk mengantarkan makanan dan kebutuhan untuk keluarga yang terpapar.

"Saya rada takut juga ya. Tapi karena harus semangat menolong dan warga dari dulu memang kompak jadi saya terima tugas itu," ujarnya.

Sudah beberapa hari satu keluarga di kompleks tersebut melakukan isolasi mandiri karena covid-19. Kepala keluarga dinyatakan positif covid-19, sedangkan keluarganya masuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP).

Baca Juga: Sambut Ramadhan, Putih Abu-Abu Rilis 'Assholatu Imaduddin'

Selama itu pula warga Forum Cipageran Asri menggalang solidaritas memenuhi kebutuhan keluarga tersebut hingga memberikan dukungan moril untuk keluarga tersebut.

Warga Cipageran Asri silih bergantian menyiapkan kebutuhan mereka sehari-hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat